Siapkan 600 Kupon Pasar Murah
KOTA MANNA, BE – Guna membantu warga miskin dalam wilayah Kota Manna untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, mulai hari ini (6/7) hingga Kamis (9/7) mendatang, Kantor Kecamatan Kota Manna menggelar pasar murah di halaman kantor camat, Jalan A Yani, Kota Manna. Camat Kota Manna, Asih Kadarinah MPd mengungkapkan, guna memastikan pasar murah itu tepat sasaran, pihaknya menyiapkan membagikan 600 kupon kepada warga miskin di lingkungan Kecamatan Kota Manna yang sudah didata sebelumnya. “Nanti saat pasar murah, warga miskin itu cukup memperlihatkan kupon tersebut ke panitia dan membayar uang Rp 80 ribu, setelah itu berhak membawa pulang satu paket pasar murah,” ujar Asih. Setiap harinya, kata Asih, pihaknya menyiapkan 150 kupon atau 150 paket. Setiap kupon atau paket berisi 1 kg minyak goreng, gula pasir 2 kg, gandum 2 kg, sagu 1 kg lemon 1 botol serta simas 2 pak dengan harga keseluruhan Rp 80 ribu.(369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: