HONDA BANNER
BPBDBANNER

Konsul Jenderal India Kunjungi Bengkulu, Bahas Peluang Kerja Sama di Berbagai Sektor

Konsul Jenderal India Kunjungi Bengkulu, Bahas Peluang Kerja Sama di Berbagai Sektor

Gubernur Bengkulu Helmi Hasan bersama Konsul Jenderal India Wilayah Medan, Ravi -foto: istimewa -

BENGKULUEKSPRESS.COM – Konsul Jenderal India untuk wilayah Medan, Ravi Shanker Goel, melakukan kunjungan ke Provinsi Bengkulu, Sabtu (5/7/2025). 

Kehadiran Ravi Shanker Goel disambut hangat oleh Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan, di Balai Raya Semarak, rumah dinas Gubernur Bengkulu, Kota Bengkulu.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas berbagai peluang kerja sama antara Bengkulu dan India, khususnya di sektor budaya, kesehatan, dan pendidikan.

Ravi Shanker Goel mengungkapkan, Bengkulu memiliki potensi besar untuk dikembangkan melalui kemitraan strategis dengan India.

“India sangat terbuka untuk memperkuat hubungan dengan Bengkulu. Kami melihat peluang besar di sektor perdagangan, pelatihan tenaga medis, hingga pengadaan alat kesehatan. Kami berharap ini menjadi langkah awal menuju kolaborasi yang saling menguntungkan,” ungkap Ravi Shanker Goel.

BACA JUGA:Menteri Pariwisata RI Tutup Festival Tabut Bengkulu 2025, Siap Jadikan Event Dunia

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Dorong Ekonomi Pengrajin Batik Lewat Karnaval Batik Basurek

Gubernur Helmi Hasan pun menyambut baik kehadiran Konsul Jenderal India di Bengkulu. Ia menyampaikan bahwa Bengkulu siap menjalin sinergi dengan India dalam berbagai sektor, termasuk budaya, perdagangan, dan peningkatan layanan kesehatan.

“Kami menyambut baik peluang kerja sama antara Bengkulu dan India. Apalagi, hubungan Indonesia dan India sudah terjalin erat sejak masa Presiden Soekarno. Bengkulu siap bersinergi, mulai dari ekspor CPO, batubara, penguatan budaya, hingga peningkatan kualitas layanan dan pelatihan di bidang kesehatan,” jelas Helmi Hasan.

Sebagai daerah yang kaya akan sejarah dan sumber daya alam, Bengkulu terus membuka diri terhadap kerja sama internasional untuk mendorong kemajuan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Pertemuan ini diharapkan menjadi pintu pembuka kolaborasi yang lebih luas, tidak hanya di tingkat pemerintahan, tetapi juga antar masyarakat, melalui pertukaran budaya dan peningkatan kualitas sumber daya manusia di Bengkulu," pungkas Helmi.

Salah satu tujuan utama Konsul Jenderal India untuk wilayah Medan, Ravi Shanker Goel ke Bengkulu adalah untuk menghadiri undangan Gubernur Bengkulu Helmi Hasan dalam acara penutupan Festival Tabut Bengkulu tahun 2025 di Sport Center Kota Bengkulu.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: