Enggano Tak Tersentuh PKH

Enggano Tak Tersentuh PKH

ARGA MAKMUR, BE - Kecamatan Enggano Kabupaten Bengkulu Utara (BU) hingga saat ini tak tersentuh bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), padahal kecamatan tersebut sangat membutuhkan bantuan, guna mensejahterakan masyarakat yang ada, baik di bidang pendidikan dan juga kesehatan. Kepala Dinas Sosial Kabupaten BU, Drs Setyo Budi Raharjo MM melalui Kasi pelayanan sosial, Adriansyah SSos mengatakan, tahun ini yang hanya mendapatkan bantuan PKH hanya kecamatan pemekaran seperti Kecamatan Hulu Palik, Air Padang dan Giri Mulya. Pasalnya tiga kecamatan tersebut belum mendapatkan bantuan. \"Karena memang kecamatan ini belum mendapatkan bantuan PKH ini, nah untuk Kecamatan Enggano ini akan kita usulkan pada tahun berikutnya termasuk untuk Kecamatan Ketahun. Yang jelas bagi yang belum akan kita usulkan kembali mengingat ini merupakan program dari pemerintah,\" jelas Adrian. Untuk jumlah penerima secara keseluruhan dari 3 kecamatan tersebut sebanyak 971 orang. Bantuan akan ditujukan dalam bidang kesehatan dan juga pendidikan tingkat SD dan SMP. Sedangkan untuk kesehatan khusus untuk balita dan ibu hamil. Sementara  untuk jumlah bantuan akan disesuaikan dan berdasarkan ketentuan dari pihak pusat, dari tahun yang lalu adalah kisaran Rp 300 ribu. \"Nah, ini nantinya ada pendamping yang langsung mengurusi administrasinya. Saat ini pemerintah sedang menunggu proses perekrutan dari pihak kemensos karena ini nantinya akan ada SK khusus dan dikontrakkan, kemudian diutus kepada kecamatan-kecamatan yang terpilih itu. Untuk pendaftarannya, silakan saja mendaftar di website Kemensos,\" ujar Adrian lagi. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: