BNI Hadirkan ATM Setor Tunai

BNI Hadirkan ATM Setor Tunai

BENGKULU, BE- Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Bengkulu terus menunjukkan komitmennya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada nasabahnya. Salah satu bentuk komitmen yang dilakukan BNI Cabang Bengkulu yaitu dengan menghadirkan mesin Cash Deposit Mesin (CDM), CDM sendiri adalah mesin sejenis ATM namun fungsinya untuk setor tunai. \"Adanya CDM ini kita berharap nasabah kita akan lebih mudah untuk melakukan penyetoran, terlebih lagi untuk nasabah kita yang tidak sempat untuk antri di teller,\" ungkap Pemimpin Cabang BNI Bengkulu, Agus Haedar Usman. Saat ini BNI cabang Bengkulu sudah memiliki 2 unit mesin CDM. Mesin CDM yang pertama berada di galeri ATM yang terletak di halaman Kantor Cabang BNI Bengkulu simpang 5. Sedangkan satu lagi berada di Galeri ATM BNI Bencolen Mall. Mesin CDM ini bisa digunakan untuk semua nasabah BNI yang ada dengan ketentuan. Untuk nasabah Taplus maksimal melakukan penyetoran sebesar Rp 50 juta, sedangkan untuk Tablus Bisnis maksimal sebesar Rp 99 juta. \"Mesin CDM ini juga bisa dimanfaatkan untuk mahasiswa yang ingin melakukan pembayaran melalui BNI, sehingga bisa mnegurangi antrian untuk mereka yang ingin melakukan pembayaran melalui teller,\" tambah Agus. Lebih lanjut Agus menjelaskan, CDM yang dimiliki BNI ini bisa digunakan selama 24 jam. Sehingga untuk nasabah mereka yang terdesak ingin melakukan penyetoran saat malam hari ataupun saat libur maka bisa melakukan penyetoran melalui CDM. Penyetoran melalui CDM ini langsung terkoneksi dengan sistem yang dimiliki oleh BNI. Nasabah tidak perlu khwatir terkait dengan penyetoran yang ia lakukan. Kelebihan lain yang bisa didapat menggunakan mesinCDM ini adalah nasabah bisa menyetor uang dengan 3 nominal yaitu Rp 20 ribu, Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu dengan kualitas uang masih 80 persen dari kelusuhan. Tingkat kelusuhan yang ditawarkan BNI ini lebih rendah dari Bank penyedia CDM lainnya yaitu 90 persen. Lebih lanjut Agus menjelaskan, saat ini keberadaan mesin CDM ini sudah mulai dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Bengkulu. Hal itu bisa terlihat dari jumlah pengguna mesin CDM itu sendiri. Dalam seharinya lebih dari Rp 100 juta uang milik nasabah yang disetorkan melalui CDM tersebut terlebih lagi saat mahasiswa melakukan pembayaran maka pengguna akan semakin banyak. \"Uang yang disetor nasabah melalui CDM ini setiap hari selalu kita ambil. Uang yang masuk di CDM adalah uang yang masih memiliki kualitas minimal 80 persen jika uang tersebut sudah berada di bawah 80 persen atau sudah masuk kategori sangat lusuh maka mesin akan menolaknya dan nasabh bisa melakukan penyetoran melalui teller,\" jelas Agus. Sementara itu, untuk proses penyetoran melalu CDM ini sangatlah mudah, layaknya menggunakan msein ATM. Langkah pertama yang dilakukan nasabah dengan memasukkan kartu debitnya kemudian mengikuti intruksi yang tertera didalamnya. Pada saat memasukkan uang mesin akan menolak uang yang sudah masuk kategori yang sangat lusuh. Untuk bukti penyetoran mesin ini juga dilengkapi dengan data transaksi seperti ATM. Secara keseluruhan saat ini BNI memiliki 35 unit ATM dan CDm yang tersebar diseluaruh Provinsi Bengkulu. Dan pada tahun 2014 ini BNI akan kembali melakukan penambahan 12 unit mesin ATM dan CDM yang akan ditempatkan dibeberapa titik yang strategis yang ada di Kota Bengkulu. \"Adanya mesin CDM ini dan penambahan yang akan kita lakukan, kedepannya kita berharap nasabah kita akan semakin mudah dalam melakukan transaksi kapanpun dan dimanapun ia berada,\" harap Agus.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: