Penyelesaian BK STAIN Jalan di Tempat

Penyelesaian BK STAIN Jalan di Tempat

CURUP, BE - Penyelesaiaan persoalan akreditasi ijazah alumni Prodi Bimbingan dan Konseling (BK) STAIN Curup sepertinya jalan di tempat. Padahal saat ini tim daerah untuk menyelesaikan masalah itu sudah terbentuk. Selain itu penerbitan Surat Keputusan (SK) tim oleh Bupati Rejang Lebong H. Suherman, SE MM sudah menunjuk Sekretaris Kabupaten Rejang Lebong, Drs Sudirman sebagai ketua tim dan Ketua STAIN Curup Dr Budi Kisworo, M.Ag sebagai wakil ketua tim. Namun belum juga ada tanda-tanda dilakukan pertemuan atau pembahasan. Dikonfirmasi terkait hal itu Ketua Tim Penyelesaian Perizinan BK STAIN Curup Dr Nuzuar kepada wartawan, Jum\'at (10/01) di Curup membenarkan kabar tersebut, \"Tim daerah yang melibatkan unsur Pemda Rejang Lebong bahkan anggota DPRD Rejang Lebong telah mendapatkan SK, kami sudah berikan SK kepada masing-masing pengurus tim daerah. Hanya saja sampai saat ini memang belum ada pertemuan satu kalipun,\" ungkapnya. Nuzuar menambahkan, penyelesaian persoalan kreditasi ijazah alumni BK STAIN Curup juga terkendala dengan dana. Karena itu pihaknya berharap bisa diakomodir dalam rancangan APBD tahun anggaran 2014. \"Selain itu memang masih perlu koordinasi dengan semua pihak,\" terangnya. Sementara itu, Sekkab Rejang Lebong, Drs Sudirman kepada wartawan juga mengakui belum ada pertemuan, apalagi pembahasan soal kebutuhan anggaran tim daerah.  \"Kalau memang ada pengajuan anggaran, tentu nanti akan dibahas. Sampai saat ini kita belum pernah melakukan pertamuan,\" jawabnya.(999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: