Jalan Dua Jalur Harus Dibangun Tahun 2014
KOTA MANNA, BE - Wakil Bupati Bengkulu Selatan (BS), Dr drh Rohidin Mersyah MMA sangat menyayangkan gagalnya pembanguan jalan dua jalur tahun 2013 ini. Padahal pada APBD 2013 sudah dianggarkan sebesar Rp 18 M. Bahkan rela mengorbankan kegiatan pembangunan lainnya demi terwujudnya pembangunan jalan dua jalur. Untuk itu dirinya meningatkan panitia atau tim jalan dua jalur agar benar-benar membuat perencanaan matang. Dengan begitu pembangunan jalan dua jalur tahun 2014 benar-benar terwujud. \"Tahun ini memang gagal, tapi tahun 2014 jangan gagal lagi,\" katanya. Agar pembangunan jalan dua jalur tahun 2014 terlaksana, maka perlu langkah yang tetap terutama terkait pembebasan jaringan Telkom, PLN dan PDAM. Tidak hanya itu, untuk pembebasan lahan dan bangunan pun tim jalan dua jalur harus dapat menuntaskannnya tahun ini. Sehingga pada tahun 2014 mendatang hanya fokus pada pemindahan jaringan Telkom, PDAM dan PLN sepanjang Jalan A Yani. “Tim harus sudah melakukan koordinasi dengan pihak PLN dan Telkom serta PDAM, agar saat Pemda BS akan membangun jalan dua jalur tersebut permasalahan ke-3 jaringan itu tuntas. Dengan begitu pembangunan jalan dua jalur dapat dilaksanakan,” saran Rohidin. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: