RPJMD 2025-2029, Wali Kota Bengkulu Targetkan Kebahagiaan Masyarakat

Penyusunan Rancangan Awal RPJMD Kota Bengkulu 2025-2029, Visi-Misi Walikota Pro Rakyat-(ist)-
BENGKULUEKSPRESS.COM – Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi menegaskan komitmennya dalam menyusun Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029 yang sepenuhnya pro rakyat.
Dalam Forum Konsultasi Publik yang digelar di Kantor Wali Kota Bengkulu, Selasa (25/03/2025), Dedy menyampaikan bahwa visi-misi kepemimpinannya bersama Wakil Wali Kota Ronny PL Tobing bertujuan untuk menciptakan kebahagiaan bagi seluruh masyarakat Kota Bengkulu.
"Visi-misi kita ingin membuat Kota Bengkulu semakin maju, religius, bahagia, dan berkelanjutan. Jika kemarin sudah maju, kita harus lebih maju lagi," ujar Dedy.
BACA JUGA:Naiki Perahu Karet, Wawali Bengkulu Ikut Turun ke Sungai Cari Bocah Tenggelam
BACA JUGA:ASN Pemprov Bengkulu Terapkan WFH, Pelayanan Publik Tetap Berjalan
Dedy Wahyudi menekankan bahwa semua program harus berdampak langsung pada kebahagiaan masyarakat.
"Kebahagiaan adalah pencapaian tertinggi. Religiusitas juga kita dorong, semua harus menjalankan ibadah dengan baik, sesuai keyakinannya. Sementara program pro-rakyat akan tetap kita lanjutkan," tambahnya.
Demi mewujudkan RPJMD ini, Pemkot Bengkulu telah menyiapkan berbagai program percepatan, terutama dalam pembangunan infrastruktur dan layanan publik.(imn)
Adapun Visi-Misi RPJMD 2025-2029:
- Meningkatkan kualitas SDM unggul & berdaya saing berbasis IPTEK dan IMTAQ.
- Memperkuat perekonomian inklusif berbasis potensi daerah.
- Menata pemerintahan yang profesional, adaptif, dan akuntabel dengan pelayanan publik yang prima.
- Meningkatkan pembangunan sosial, budaya, dan ekologi untuk kesejahteraan masyarakat.
- Membangun infrastruktur berkualitas dan berkelanjutan dengan pemerataan yang adil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: