Pimpinan DPRD Kota Bengkulu Resmi Dilantik, Disaksikan Plt Gubernur dan Pj Walikota

Pimpinan DPRD Kota Bengkulu Resmi Dilantik, Disaksikan Plt Gubernur dan Pj Walikota

Pengambilan sumpah janji pimpinan DPRD Kota Bengkulu periode 2024-2029-foto: istimewa-

BENGKULUEKSPRESS.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu secara resmi melantik pimpinan terpilih untuk periode 2024-2029 dalam rapat paripurna yang berlangsung di Ruang Rapat Ratu Agung, DPRD Kota Bengkulu, pada Senin, 7 Oktober 2024.

Pelantikan ini turut disaksikan oleh Plt Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah, serta Penjabat (Pj) Walikota Bengkulu, Arif Gunadi, bersama unsur Forkopimda Kota Bengkulu, para kepala OPD, camat, lurah, dan tamu undangan lainnya.

Sesuai dengan Keputusan Gubernur Bengkulu, Herimanto ditetapkan sebagai Ketua DPRD Kota Bengkulu, dengan Wakil Ketua I Rahmat Widodo, dan Wakil Ketua II Riduan.

BACA JUGA:Sertifikasi Guru Triwulan III Siap Cair, Dinas Pendidikan Pastikan Tidak Ada Kendala

BACA JUGA:Lewati Passing Grade CPNS 2023, 22 Pelamar Bebas Tes SKD

Plt Gubernur Rosjonsyah mengungkapkan harapannya agar pimpinan DPRD yang baru dilantik dapat bekerja sama dengan Walikota dan Forkopimda dalam menciptakan peraturan daerah yang berpihak kepada masyarakat.

“Kedepannya, anggota dewan yang baru dilantik ini diharapkan dapat bekerja sama dengan baik untuk menciptakan gagasan peraturan daerah yang mendukung kepentingan masyarakat,” ujar Rosjonsyah.

Setelah mengucapkan sumpah janji, Ketua DPRD Herimanto menyampaikan komitmennya untuk terus membangun sinergi antara legislatif dan eksekutif.

"Ini adalah amanah dari Allah, dan kami, baik di legislatif maupun eksekutif, akan bekerja keras untuk memajukan Kota Bengkulu," ungkap Herimanto.

Pj Walikota Arif Gunadi juga menyampaikan selamat kepada pimpinan DPRD yang telah dilantik, seraya menekankan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di Kota Bengkulu.

"Saya atas nama Pemkot Bengkulu mengucapkan selamat. Semoga dapat mengemban tugas dengan baik dan amanah dalam menyerap aspirasi masyarakat," kata Arif.(imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: