Penjamah Makanan Dapur SPPG Bengkulu Dilatih Soal Kelayakan Makanan

Bimtek penjamah makanan progam makan bergizi gratis di Bengkulu -foto: tri yulianti-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Badan Gizi Nasional (BGN) terus berupaya agar makanan yang disajikan pada Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diperuntukkan bagi anak-anak Indonesia, ibu hamil maupun balita sesuai dengan standar gizi dan terjamin kebersihannya alias sterilisasi.
Salah satunya dengan melakukan Bimbingan Teknik (Bimtek) pada seluruh pihak Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Bengkulu.
Tenaga ahli dari Badan Gizi Nasional (BGN), Erin Andriyant mengatakan, Bimtek ini difokuskan pada para penjamah makanan dapur SPPG di Bengkulu.
Tujuannya kata Erin, untuk memastikan agar makanan yang diterima anak-anak dalam kondisi baik dan layak konsumsi, serta terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
"Pada kesempatan ini kita memberikan penekanan ulang agar Standar Operasional (SOP) yang telah ada bisa diterapkan secara maksimal," jaga Erin, Minggu (12/11/2025) saat menghadiri Bimtek Penjamah Makan Program MBG di Bengkulu.
BACA JUGA:Sambangi Perum Bulog, Senator Destita Bahas Kemandirian Pangan hingga Pembangunan Penyimpanan Gabah
Para penjamah makanan ini sambungnya, adalah orang yang bersentuhan langsung dengan olahan makanan.
Mulai dari menerima bahan, hingga proses pendistribusian makanan yang ditujukan pada anak-anak sekolah, ibu hamil dan lain sebagainya.
Oleh karena itu, Bimtek ini menjadi penting agar semua SOP yang ada dalam menyajikan makanan bisa benar-benar sesuai dengan apa yang diharapkan Presiden RI Prabowo Subianto.
"Pada Bimtek ini kita hadirkan pembicara dari BPOM, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pendidikan sebagai penerima manfaat," ujarnya.
Tak hanya soal strelisasi pada makanan, Bimtek ini juga membahas soal limbah yang dihasilkan dari dapur SPPG. Seperti limbah pencucian piring hingga limbah dapur lainnya.
Selain itu, BGN juga berharap setiap SPPG di Bengkulu telah mengantongi sertifikat halal dan memenuhi standar higiene dan sanitasi yang dibuktikan dengan kepemilikan Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (SLHS )
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: