3 Orang Ini Lebih Ampuh dari Dukun, Ustaz Felix Siauw: Wajib Didatangi
Ustaz Felix Siauw jelaskan tentang 3 orang yang doanya lebih ampuh dari dukun-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Menurut Ustaz Felix Siauw, ada tiga orang yang memiliki kekuatan yang luar biasa, jauh lebih hebat dan kuat dibandingkan dengan dukun manapun.
"Aku pingin ngasih tahu, ada yang lebih bagus daripada dukun, yang harus didatangi daripada dukun. Yakin ini lebih bagus dari dukun," terang Ustadz Felix dalam salah satu podcast dengan Atta Halilintar dan seorang dukun perempuan.
Menurut Ustaz Felix Siauw, tiga orang yang disebutkannya memiliki kekuatan yang sangat luar biasa, ampuh sepenuhnya tanpa diragukan lagi.
BACA JUGA:Kunci Rumah Tangga Kokoh ada di Perempuan, Ustaz Felix Siauw: Jangan Berharap Pada Laki-laki
Ustaz Felix Siauw mengaku lebih takut kepada orang-orang tersebut daripada kepada dukun.
"Yang pertama ibu, mintalah sama dia, kalau aku punya hajat aku datang dengan HP terbaru untuk ibuku," kata Ustaz Felix Siauw
Selain ibu, Ustaz Felix Siauw juga menyebutkan bahwa istri adalah orang kedua yang doanya sangat manjur.
"Maka kata Rasulullah orang yang harus disedakahi adalah istri, orang paling dekat. Kalau dia seneng, hidup kita akan bagus," tambah Ustaz Felix Siauw.
Menurut Ustaz Felix Siauw, orang ketiga yang doanya juga sangat manjur adalah guru.
"ini orang ketiga yang saya takutkan, karena omongannya jadi. Kalu ada guru kita, guru apapun, guru ngaji, guru agama, kata-katany abahaya. Sering sekali kita minta doa, jangankan minta doa, lihat guru kita saja sudah seneng," jelas Ustaz Felix Siauw.
Menurut Ustaz Felix Siauw, jika seorang guru merasa ridho, maka guru tersebut akan berdoa, dan doa tersebut akan terwujud.
"Makanya mari berlomba-lomba agar guru kita ridho kepada kita, dan itu dilakukan oleh sahabat kepad Rasulullah," papar Ustaz Felix Siauw.
Menurut Ustaz Felix Siauw, tiga orang yang doanya sangat manjur adalah ibu, istri (atau suami bagi perempuan), dan guru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: