Cara Menyembuhkan Rematik Secara Alami, dr Zaidul Akbar Bagikan Resep Herbalnya

Cara Menyembuhkan Rematik Secara Alami, dr Zaidul Akbar Bagikan Resep Herbalnya

dr Zaidul Akbar bagikan resep herbal untuk mengobati rematik secara alami-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Rematik adalah penyakit yang menyerang daerah persendian dan sering kali menyebabkan rasa sakit, kekakuan, dan pembengkakan.

Penyakit rematik biasanya sulit untuk dilacak penyebab pastinya, namun umumnya terjadi karena gangguan autoimun.

Dalam kondisi ini, sistem imun tubuh justru menyerang sinovium, yaitu membran yang melapisi sendi-sendi dalam tubuh.

BACA JUGA:Cara Membuang Lendir di Tenggorokan dan Dada dr Zaidul Akbar Sarankan Gunakan Rempah-rempah Ini

BACA JUGA:Bolehkah Penderita Diabetes Minum Madu, Ini Kata dr Zaidul Akbar

Pada kasus rematik, sistem kekebalan tubuh yang seharusnya melindungi tubuh dari infeksi dan penyakit malah menyerang jaringannya sendiri, khususnya sinovium.

Hal ini menyebabkan peradangan kronis yang bisa merusak sendi dan struktur lainnya di sekitarnya.

Seiring waktu, peradangan ini bisa menyebabkan kerusakan sendi permanen, deformitas, dan kehilangan fungsi sendi.

Beberapa faktor yang dapat berkontribusi terhadap perkembangan rematik termasuk faktor genetik, infeksi tertentu, dan paparan lingkungan.

Meskipun tidak ada penyebab pasti yang diketahui, kombinasi dari faktor-faktor ini dapat meningkatkan risiko seseorang mengembangkan penyakit rematik.

Rematik memang bukan penyakit yang mematikan, namun dapat sangat menyiksa penderitanya dan mengganggu aktivitas sehari-hari, terutama jika sudah dalam kondisi serius atau parah.

Oleh karena itu, penting untuk segera mengobati dan mengelola gejalanya agar tidak mengganggu kualitas hidup.

Terkait dengan penanganan rematik sendiri pernah dijelaskan oleh dr Zaidul Akbar dalam suatu ceramahnya.

Dimana menurut dr Zaidul Akbar adalah ramuan herbal yang ambuh menyembuhkan rematik secara alami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: