Pemkot Bengkulu Rotasi Jabatan Kepala Bapenda dan Kadis Koperasi, Eddyson Tak Hadiri Pelantikan

Pemkot Bengkulu Rotasi Jabatan Kepala Bapenda dan Kadis Koperasi, Eddyson Tak Hadiri Pelantikan

Pj Walikota Arif Gunadi saat melantik Nurlia Dewi sebagai Kepala Bapenda Kota Bengkulu-(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pemerintah Kota Bengkulu untuk pertama kalinya di masa kepemimpinan Pj Walikota Arif Gunadi melakukan rotasi pejabat eselon II. 

Berdasarkan surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 100.2.6/6/2345s-j, Selasa siang 21 Mei 2024 melakukan rotasi jabatan terhadap 2 orang pejabat eselon II di Kota Bengkulu. 

Kedua pejabat tersebut ialah Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bengkulu Nurlia Dewi, yang saat ini telah dirotasi menjadi kepala Bapenda Kota Bengkulu.

Sedangkan Kepala Bapenda Kota Bengkulu Eddyson dirotasi menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bengkulu. 

BACA JUGA:Pengelolaan Kisruh, Parkiran Alfamart Digratiskan Sementara

Diketahui dalam pelantikan tersebut, Eddyson sendiri tak mengahdiri pelantikan dengan alasan sakit.

Menanggapi hal ini, Pj Walikota Bengkulu Arif Gunadi mengatakan hal tersebut bukanlah masalah.

Disamping itu ia juga menegaskan bahwa rotasi sendiri adalah hal yang biasa dan rotasi pada hari ini telah sesuai dengan aturan dan administrasi yang ada. 

"Pak Eddyson berhalangan hadir karena katanya beliau sedang sakit. Dan juga rotasi ini adalah hal biasa, untuk penyegaran di jajaran pemkot Bengkulu. Kita harap setelah ini keduanya bisa bekerja maksimal," jelas Arif. 

BACA JUGA:Dansatgas TMMD ke 120 Terus Tinjau Pengerjaan Pengerasan Badan Jalan

Dirotasi ke Dinas Koperasi dan UMKM bukanlah hal baru bagi Eddyson karena ia sebelumnya juga pernah berada di posisi tersebut. 

Namun bagi Nurlia Dewi mungkin jabatan sebagai kepala Bapenda merupakan hal yang baru yang notabenenya OPD ini bertugas pembantuan di bidang pendapatan daerah serta tugas lainnya yang diberikan oleh Kepala Daerah berdasar ketentuan pemerintah pusat maupun daerah. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: