Waktu Paling Mustajab untuk Berdoa di Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

Waktu Paling Mustajab untuk Berdoa di Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat jelaskan waktu mustajab untuk berdoa di bulan ramadhan-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BACA JUGA:Pahalanya Berkali-kali Lipat, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Sedekah di Bulan Ramadhan

Selain itu, beliau juga menegaskan bahwa Allah SWT telah memberikan janji-Nya untuk mengabulkan doa umat-Nya ketika mereka berbuka puasa.

"Ya Allah dahaga ini sudah tidak ada yang saya tahan-tahan dari fajar itu, ditandai dengan basah tenggorokan ini," papar Ustaz Adi Hidayat.

"Kau berjanji akan berikan apa yang Kau berikan saat ini, (secara) langsung," tambah Ustaz Adi Hidayat.

Pada waktu berbuka puasa, Ustaz Adi Hidayat mengingatkan bahwa Allah SWT sebenarnya sedang menanti-nantikan umat-Nya untuk memanjatkan doa kepada-Nya.

"Allah tuh sebenarnya tunggu-tunggu. Mau minta apa sekarang? kata Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat menyoroti bahwa ketika hendak memanjatkan doa, setan pun mencoba untuk mengganggu dengan mengalihkan perhatian umat Muslim kepada makanan dan minuman yang disajikan di atas meja.

Terkadang, umat Muslim lupa untuk mengucapkan doa karena terpengaruh oleh godaan tersebut dan hanya fokus pada berbuka puasa semata.

BACA JUGA:Golongan Orang-orang yang Celaka di Bulan Ramadhan, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Ciri-cirinya

BACA JUGA:Amalan Nuzulul Qur'an, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Keutamaan dan Fungsi Al Qur'an

"Akhirnya sudah sampai di situ. Bismillah, makan, minum, ke masjid. Doa belum," demikian Ustaz Adi Hidayat.

Itulah penjelasan Ustaz Adi Hidayat tentang waktu yang mustajab untuk berdoa di bulan Ramadhan. Semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: