Efektifkah Menghilangkan Kutil dengan Pasta Gigi? Begini Caranya

Efektifkah Menghilangkan Kutil dengan Pasta Gigi? Begini Caranya

Pasta gigi merupakan salah satu pengobatan rumahan untuk menghilangkan kutil yang populer.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kutil merupakan benjolan pada kulit yang muncul karena infeksi virus human papilloma. Munculnya Kutil mungkin membuat kamu terasa terganggu apalagi jika Kutil tumbuh di bagian tubuh yang gampang tersorot seperti wajah atau tangan. Sehingga banyak orang mencoba untuk menghilangkannya.

Salah satu cara yang dipercaya untuk menghilangkan Kutil adalah dengan pasta gigi. Tapi, apakah benar demikian? Yuk, simak langsung jawabannya!

pasta gigi merupakan salah satu pengobatan rumahan untuk menghilangkan Kutil yang populer. Namun sebenarnya tidak disarankan untuk mengoleskan pasta gigi pada Kutil, loh. Pasalnya, ini dapat menyebabkan iritasi kulit.

BACA JUGA:Bisa Dilakukan Ini di Rumah! Ini Dia Cara Menyembuhkan Lutut Sakit di Usia Muda

Namun, meskipun berisiko cara menghilangkan kutil dengan pasta gigi tetap populer dan dianggap cukup efektif untuk atasi kutil secara alami. Pasta gigi sendiri memang dapat membantu menghilangkan kutil. Ini karena kandungan sodium dodecyl sulfate pada pasta gigi yang berguna untuk menghilangkan kutil tersebut.

Bagaimana cara menghilangkan kutil dengan cepat?
Jika kamu ingin menghilangkan kutil dengan cepat, kamu bisa menggunakan cara berikut ini.

1. Asam salisilat
Asam salisilat akan mengikis lapisan kulit yang terinfeksi. Gunakan asam salisilat hanya pada kutil saja supaya area kulit lainnya tetap terlindungi dari asam salisilat tersebut.

2. Kuret
Kuret merupakan metode pemotongan atau pengikisan kutil menggunakan alat khusus.

BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Imbau Pedagang di Kawasan Wisata Tak Getok Harga ke Wisatawan

3. Operasi laser
Kutil nantinya akan dipanaskan dan dihancurkan menggunakan sinar laser. Ini merupakan salah satu metode menghilangkan kutil dengan cepat.

10 cara hilangkan kutil secara alami
Jika kamu tidak ingin mencoba menghilangkan kutil dengan pasta gigi namun masih ingin mencoba cara alami lainnya, kamu bisa coba hilangkan kutil dengan cara berikut.

1. Cuka sari apel
Cuka sari apel dapat mengelupas kulit yang terinfeksi sehingga kutil dapat hilang. Cuka sari apel sendiri memiliki sifat antimikroba yang membantu melawan HPV penyebab kutil.

BACA JUGA:Jalan-jalan Merasakan Nuansa Film Teletubbies di Bukit Tungku Wiri Papua

2. Kulit pisang
Kulit pisang juga kerap digunakan untuk menghilangkan kutil secara alami. Caranya, tempelkan potongan kulit pisang pada kutil sebelum tidur. Ulangi cara ini selama beberapa hari.

3. Bawang putih
Bawang putih dapat menghilangkan bekas keloid, psoriasis hingga kutil. Ini karena kandungan allicin pada Bawang putih memiliki efek antimikroba yang baik untuk atasi kutil. Kamu bisa gunakan 1 siung Bawang putih yang sudah dihancurkan lalu tambahkan air. Oleskan pada kutil dan tutup dengan perban.

4. Kulit jeruk
Kulit jeruk juga dapat menjadi cara hilangkan kutil secara alami. Caranya gosokan kulit jeruk pada kutil. Gunakan secara teratur selama 2 minggu hingga kutil membaik.

BACA JUGA:Cara Jitu Menghilangkan Bau Badan yang Efektif dan Efisien

5. Nanas
Nanas mengandung bromelain yang membantu menghilangkan kulit mati dan rusak. Salah satu cara menggunakan nanas untuk menghilangkan kutil adalah rendam kutil dengan jus nanas setiap hari. Selain itu, bisa juga oleskan nanas segar langsung pada kulit kamu.

6. Kentang
Cara menghilangkan kutil dengan kentang adalah potong kentang menjadi 2 bagian. Lalu gosokan kentang tersebut pada kutil. Gunakan cara ini dua kali sehari.

7. Lidah buaya
Lidah buaya dapat melawan patogen termasuk virus. Namun, sebenarnya belum ada penelitian yang membuktikan keefektifan gel lidah buaya untuk melawan HPV penyebab kutil.

Kamu bisa oleskan gel lidah buaya pada kutil setiap hari jika ingin mencoba cara alami yang satu ini.

8. Cat kuku bening
Cat kukut bening juga kerap digunakan banyak orang untuk mengatasi kutil. Caranya, lapisi kutil menggunakan cat kuku ini lakukan selama 2-3 kali sehari.

BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Menggelar Honda CB150X Jelajah Misteri Dua Alam

9. Vitamin C
Vitamin C dapat membantu atasi kutil pada kulit. Kamu bisa gunakan makanan mengandung vitamin C seperti lemon untuk dioleskan pada kutil. Selain itu, kamu juga bisa hancurkan vitamin C tablet lalu campurkan dengan air hingga menjadi pasta. Oleskan pada kutil, lalu tutup dengan perban dan biarkan selama selaman.

10. Vitamin E
Vitamin E menjadi cara menghilangkan kutil secara alami selanjutnya. Vitamin E berguna untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Sehingga tubuh bisa melawan HPV penyebab kutil. Cara menggunakannya adalah gunakan kapsul Vitamin E lalu oleskan ke kutil dan tutup dengan perban. Diamkan selama semalam hingga vitamin meresap. Ulangi cara ini setiap hari selama dua minggu.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: