Amalkan Terus Amalan ini, Ustadz Khalid Basalamah: Agar Rezeki Mengalir Deras

Amalkan Terus Amalan ini, Ustadz Khalid Basalamah: Agar Rezeki Mengalir Deras

Ustadz Khalid Basalamah-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Jangan pernah mengabaikan amalan ini hanya karena Anda merasa sudah melakukannya sebelumnya, sehingga merasa tidak perlu lagi melakukannya.

Sebaliknya, melaksanakan amalan ini setiap hari sebenarnya sangat baik untuk mendatangkan kelancaran rezeki, dan Allah telah menjanjikan istana megah di surga sebagai ganjarannya.

Oleh karena itu, jangan sia-siakan amalan ini. Jangan merasa bahwa karena Anda sudah melakukannya kemarin, anda tidak perlu melakukannya lagi hari ini.

BACA JUGA:Arti Mimpi Bertemu dengan Keluarga yang Sudah Meninggal, Berikut Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

BACA JUGA:7 Tanda Seseorang Perlu di Ruqyah, Ustadz Khalid Basalamah: Bisa Jadi Karena Sihir

Sebaiknya, lakukan amalan ini setiap hari, kapan pun Anda memiliki kesempatan.

Keutamaan dari amalan tersebut seperti disampaikan oleh Ustadz Khalid Basalamah dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Ustadz Khalid Basalamah.

Dalam ceramahnya tersebut, Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan sebuah hadis yang merujuk pada janji Allah SWT untuk memberikan istana di surga kepada orang-orang yang mau mengamalkan amalan tertentu.

"Apa kata Nabi, Allah akan berikan pahala itu, istana di surga," sampai Ustadz Khalid Basalamah.

"Karena Nabi SAW mengatakan di awal hadisnya, siapa yang membangun rumah untuk Allah di muka bumi maka Allah akan bangunkan baginya istana di surga," tambah Ustadz Khalid Basalamah.

Sesungguhnya, jika Allah telah berjanji, maka janji-Nya pasti terpenuhi. Allah tidak akan pernah melanggar janji-Nya.

Janji Allah bagi orang yang rajin bersedekah adalah bahwa Allah akan memberikan kelancaran rezeki yang berlipat ganda dari jumlah yang dikeluarkan untuk sedekah.

Oleh karena itu, jangan melewatkan setiap kesempatan untuk bersedekah, terutama bersedekah untuk membangun masjid.

BACA JUGA:Harus Waspada, Kejadian Ini Bisa Jadi Tanda Kena Santet dan Sihir, Berikut Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: