Pecinta Fotografi Wajib Tahu Cara Memilih HP Kamera yang Terbaik, Simak Tips Berikut Ini

Pecinta Fotografi Wajib Tahu Cara Memilih HP Kamera yang Terbaik, Simak Tips Berikut Ini

Tips memilih hp kamera-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

Sebagai cara memilih HP dengan kamera bagus, Anda bisa membeli smartphone dengan 2 LED Flash atau yang biasa dikenal dengan dual-tone flash.

Bukaan (Aperture) Adalah Kunci

Aperture merupakan lubang pada kamera yang berfungsi untuk menarik cahaya yang masuk ke dalam lensa kamera. Cara memilih HP dengan kamera yang bagus selanjutnya bisa dengan memperhatikan Aperture ini.

Semakin kecil aperture, maka cahaya yang ditarik akan semakin banyak pula. Hal ini tentu akan menghasilkan gambar yang bagus pula.

BACA JUGA:Ini Bocoran Spesifikasi dan Harga Xiaomi 13T yang Akan Rilis Akhir September

Aperture memiliki banyak fungsi pada kamera smartphone, seperti menambah dimensi foto dengan membuat latar belakang menjadi kabur, hingga dengan aperture yang kecil, kamera smartphone dapat mengambil gambar dengan jelas walaupun minim cahaya.

Tersedia Fitur HDR

Fitur HDR juga perlu Anda perhatikan sebagai cara memilih HP dengan kamera bagus. High Dynamic Range atau yang biasa disingkat HDR ini memiliki kegunaan untuk mengambil gambar dengan jangkauan pencahayaan yang lebih luas dan dinamis dibandingkan foto yang diambil tanpa mengaktifkan HDR.

Mengambil foto dengan mode HDR membuat kamera mengambil beberapa gambar sekaligus dengan paparan cahaya yang berbeda. Setelah itu, kamera akan menggabungkan semua foto menjadi satu, dan mengambil bagian-bagian terbaik di setiap foto yang diambil.

Karena itulah, mengambil foto dengan mengaktifkan HDR memerlukan waktu yang sedikit lebih lama.

Tersedia Perekaman Video 4K

Cara memilih HP dengan kamera bagus selanjutnya adalah dengan memperhatikan fitur rekaman 4K. 

Tentunya dalam memilih kamera smartphone Anda juga harus mempertimbangkan penggunaannya dalam membuat rekaman video juga.

Memilih kamera dengan fitur rekaman 4K tentu akan membuat rekaman video Anda menjadi semakin jernih.Selamat mencoba! (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: