Sedekah Tak Membuat Miskin, Ini Janji Allah untuk Orang-orang yang Rajin Sedekah

Sedekah Tak Membuat Miskin, Ini Janji Allah untuk Orang-orang yang Rajin Sedekah

Amalan sedekah subuh bisa membuka pintu rezeki bagi yang melaksanakannya--istimewa

BENGKULUEKSPRESS.COM- Bersedekah tidak hanya terbatas pada aspek materi, yang membuat beberapa individu merenungkan kembali partisipasi dalam perbuatan amal ini. 

Bersedekah juga dapat melibatkan hal-hal  non materi, seperti membantu sesama baik melalui tenaga maupun fikirin, menafkahi keluarga, bahkan menyingkirkan batu atau duri dari tengah jalan juga merupakan sedekah.

Begitu juga dengan murah senyum kepada orang lain juga termasuk sedekah, hal tersebut sebagaimana disabdakan Rasulullah SAW dalam sebuah hadist.

BACA JUGA:Agar Pahala Sedekah Berlipat Ganda, Buya Yahya Bagikan Caranya

BACA JUGA:Amalkan Wirid Pendek ini, Syekh Ali Jaber Sebut Pahalanya Setara Sedekah 100 Kuda Perang

"Senyummu kepada saudaramu adalah sedekah," (HR AtTirmidzi).

Dalam Al Qur'an yaitu dalam surah Saba' ayat 34 dan 39 Allah SWt akan melapangkan rezeki orang-orang yang razin sedekah.

"Katakanlah sesungguhnya Tuhanku melapangkan rizki bagi siapa yang dikehendaki-Nya diantara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi siapa yang dikehendaki-Nya. Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah Swt akan menggantinya dan Dialah pemberi rizki yang baik,".

Dari ayat tersebut, terlihat dengan sangat jelas bahwa dengan melakukan sedekah, Allah SWT akan memberikan penggantian tidak hanya dalam kehidupan dunia, tetapi juga dalam akhirat.

Apa lagi yang bisa menjadi anugerah lebih berharga selain mendapatkan kenikmatan di akhirat? Allah SWT mengetahui bahwa kita telah berusaha keras dalam mencari harta, dan bahkan ketika kita mengusahakannya, kita tetap tidak lupa untuk mengingat Allah SWT.

Bukan hanya itu yang menjadi faktor penting. Allah juga memberikan janji kepada manusia yang melaksanakan amal sedekah. 

Dalam sebuah video yang diunggah kanal Youtube Kacamata Dakwah, berikut ini adalah janji Allah kepada orang-orang yang gemar bersedekah.

BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar dan Berlipat Ganda, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Sedekah Kesini

BACA JUGA:Sampaikah Pahala Sedekah Diniatkan untuk Orang yang Meninggal Dunia, Berikut Penjelaskan Ustadz Abdul Somad

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: