AKBP Florentus Situngkir Jabat Kapolres Bengkulu Selatan, Gantikan AKBP Juda Trisno Tempubolon

AKBP Florentus Situngkir Jabat Kapolres Bengkulu Selatan, Gantikan AKBP Juda Trisno Tempubolon

AKBP Florentus Situngkir-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Mutasi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengalir pada jabatan Kapolres Bengkulu Selatan. Melalui surat Telegram (TR) NO : ST/714/III/KEP/2023 dan NO : ST/715/III/KEP/2023 tanggal 27 Maret 2023, jabatan Kapolres yang semulanya dijabat oleh AKBP Juda Trisno Tempubolon telah berganti.

Pengganti Kapolres Bengkulu Selatan ini berasal dari Polda Bengkulu yang saat ini menduduki jabatan Kasubdit IV Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Bengkulu AKBP Florentus Situngkir.

Dikatakan Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Anuardi, mutasi yang dilakukan di tubuh polri ini merupakan hal yang biasa untuk penyegaran di struktural Polri.

"Dalam mutasi ini ada dua pimpinan Polres berganti. Mutasi itu bermuara pada Kapolres Rejang Lebong dan juga Kapolres Bengkulu Selatan," ujar Kombes Pol Anuardi, Rabu (29/3/2023).

BACA JUGA:THR & Gaji ke-13 PNS, TNI dan Polri Dibayar Setengah, Ini Alasan Menteri Keuangan

BACA JUGA:Irjen Pol Akhmad Wiyagus Jadi Kapolda Jawa Barat, Ini Profilnya

Lanjutnya, untuk Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Juda Trisno Tempubolon menduduki posisi Kapolres Rejang Lebong yang sebelumnya dijabat oleh AKBP H Tonny Kurniawan. Sedangkan untuk AKBP H Tonny Kurniawan, di mutasi ke jabatan baru sebagai Wakil Direktur  Resnarkoba Polda Bengkulu.

Adapun rekam jejak dari AKBP Florentus Situngkir dalam institusi Polri diantaranya, Wakapolres Sekadau, Kalimantan Barat, Kabag Ops Polres Landak Kalimantan Barat, Kabag Ops Polres Singkawang, Kabag Ops Polres Ketapang Pontianak, dan Kasubdit Tipiter Ditreskrimsus Polda Bengkulu. (Tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: