Ditinggal ke Kebun, Rumah Warga di Bengkulu Utara Terbakar
Beginilah pasca kebakaran yang terjadi satu unit rumah milik Sulaiman (67) warga Desa Lubuk Tanjung Kecamatan Air Napal ludes dilalap si jago merah, Kamis siang (13/10).-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
AIR NAPAL, BENGKULUEKSPRESS.COM - Satu unit rumah warga Desa Lubuk Tanjung, Kecamatan Air Napal, Bengkulu Utara (BU) ludes dilalap si jago merah pada Kamis siang, (13/10/22).
Berdasarakan informasi yang diterima dari pihak Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten BU, kebakaran terjadi diduga akibat korselting listrik.
"Ya, diduga kebakaran ini diakibatkan korsleting listrik," kata Kabid Damkar Dinas Satpol PP dan Damkar BU, Firdaus, Jumat (14/10/2022).
Ditambahkannya, beruntung pada saat kejadian rumah yang diketahui milik Sulaiman(65) sedang keadaan kosong. Sehingga biarpun api melahap rumah tersebut tidak ada menimbulkan korban jiwa, dikarenakan pemilik rumah sedang berada di kebun.
"Tidak ada korban jiwa karena rumah keadaan kosong karena ditinggal pergi ke kebun,"terangnya.
Lebih lanjut, Firdaus menuturkan, bahwa api berhasil dipadamkan sekitar 45 menit oleh satu unit kendaraan pemadam kebakaran unit Lais.
"Alhamdulillah api dapat dipadamkan kurang lebih 45 menit dengan satu unit mobil Damkar dan dibantu warga sekitar," pungkasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: