BE Empat Tahun Berturut-Turut Raih Penghargaan IPMA, Rohidin: Teruslah berkembang BE

BE Empat Tahun Berturut-Turut Raih  Penghargaan IPMA, Rohidin: Teruslah berkembang BE

BENGKULU,BE-Setelah menjadi juara 1 Sumbagsel dan juara 3 nasional penulisan feature di Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2020, hari ini Harian Bengkulu Ekspress kembali mendapatkan penghargaan Indonesia Print Media Award (IPMA) 2021 sebagai Surat Kabar Regional Sumatera Terbaik, kategori sampul. Penghargaan ini diraih Bengkulu Ekspress empat tahun berturut-turut. Penghargaan yang diperoleh berkat kesetiaan pembaca terhadap Harian Bengkulu Ekspress. Tim Redaksi Harian Bengkulu Ekspress, selalu termotivasi untuk menyajikan informasi terbaik dan berkualitas untuk pembaca seluruh masyarakat Bengkulu. \"Karena pembaca yang setia pada koran BE, kami komitmen dan konsisten menjaga kualitas jurnalistik koran BE,\" ucapnya. Kedepan, tim redaksi Harian Bengkulu Ekspress berjanji akan terus menyajikan berita-berita dengan kualitas reportase jurnalistik yang lebih baik. Sehingga, kehadiran Harian Bengkulu Ekspress di hadapan pembaca sangat dirasakan manfaatkan. Dr drh Rohidin Mersyah MMA, yang sebentar lagi akan dilantik sebagai Gubernur Bengkulu, periode ke dua memberikan apresiasi dan pernghargaan kepada Harian Bengkulu Ekspress. \"Apresiasi untuk BE, yang pada tahun 2021 ini merupakan kali ke empat, peroleh penghargaan \'Sampul Muka\' terbaik,\" katanya. \"Teruslah menjadi media yang informatif dan edukatif, dan kita bangun sinergi. Jadilah media sebagai kontrol sosial yang mengedepankan manfaat untuk kebaikan bersama, membangun spirit, dan menampilkan semangat serta optimisme. Teruslah berkembang BE,\" kata Rohidin Mersyah, disampaikan langsung kepada tim redaksi Harian Bengkulu Ekspress. (100)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: