5.815 Pelajar Benteng Terima Dana PIP

5.815 Pelajar Benteng Terima Dana PIP

BENTENG, BE - Sebanyak 5.815 orang pelajar di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), mendapat dana bantuan dari Pemerintah RI. Yaitu, melalui program indonesia pintar (PIP) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI. Pada 2020 ini, pelajar SD yang mendapat bantuan ada sebanyak 3.674 orang. Dengan jumlah bantuan sebesar Rp 450 per tahun. Lalu, 1.188 orang pelajar SMP dengan jumlah bantuan Rp 750 ribu per tahun serta 399 orang pelajar SMA dan 345 pelajar SMK dengan bantuan sebesar Rp 1 juta per tahun. Bantuan ini didapat berkat kerja keras dan usaha yang dilakukan Anggota DPR RI fraksi PAN, drh Hj Dewi Coryati MSi. \"Ada 44 ribu yang saya perjuangkan. Alhamdulillah semuanya lolos. Jika masih ada sekolah yang siswanya layak dibantu dan belum mendapat bantuan, silahkan sampaikan. Nanti kita bantu dan diusulkan untuk dapat pada tahun berikutnya,\" kata Dewi Coryati usai membagikan SK penerima PIP kepada Kepsek di Kabupaten Benteng, kemarin. Kepala SD Negeri 1 Benteng, Nurhayati MPd mengatakan, proses pengambilan dana PIP langsung dilakukan oleh siswa dengan cara mendatangi Bank BRI. Pengambilan bantuan bisa dilakukan dengan membawa surat keterangan (Suket) dari sekolah yang menyebutkan bahwa yang bersangkutan merupakan siswa sekolah tersebut. \"Kemungkinan minggu depan sudah bisa diambil di Bank BRI,\" kata Nurhayati. (135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: