21 Tim Medis di Benteng Dirapid Test
BENTENG, bengkulu ekspress.com - Sebanyak 21 orang tim medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) terpaksa menjalani pemeriksaan rapid test. Karena ada riwayat kontak dengan salah satu pasien dalam pengawasan (PDP) yang saat ini sedang dirawat di ruang khusus isolasi virus korona (Covid-19). Yaitu warga salah satu desa di Kecamatan Merigi Sakti. \"Semua tim tenaga kesehatan (Nakes), baik medis, paramedis dan penunjang medis (gizi) sudah di skrining atau rapid test. Alhamdulillah, hasilnya non reaktif, termasuk para CS dan totalnya 21 orang,\" kata Direktur RSUD Benteng, Listikarini Hilen Widyastuti, didampingi Kabid Yanmedik, dr Ruli.
Dikatakan Hilen, rapid test dilakukan sebagai langkah antisipasi agar Covid-19 tak menular ke tim medis ataupun masyarakat yang datang untuk menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD. \"Pasien yang dirawat kami layani sesuai dengan protokol kesehatan penanganan Covid-19. Awal bulan Agustus akan menjalani uji swab kedua dan ketiga. Jika dinyatakan negatif, barulah dizinkan pulang,\" tandasnya.(135)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: