Puskesmas Tetap Buka

Puskesmas Tetap Buka

CURUP, Bengkulu Ekspress - Untuk tetap memberikan layanan maksimal khususnya dalam bidang kesehatan. Selama libur lebaran Idul Fitri 1440 Hijriah tahun 2019 ini Dinas Kesehatan Kabupaen Rejang Lebong tetap membuka atau mengoperasi Puskesmas yang ada di Rejang Lebong.

\"Selama libur lebaran ini, kita tetap membuka pelayanan kesehatan di 21 Puskesmas yang ada di Kabupaten Rejang Lebong,\" sampai Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Syamsir SKM MKM.

Dimana menurut Syamsir, dalam memberikan pelayanan selama liburan lebaran tersebut, setiap Puskesmas di Kabupaten Rejang Lebong telah menerapkan sistem piket kepada masing-masing petugas medis yang ada di setiap Puskesmas yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.\"Khusus untuk Puskesmas rawat inap layanannya tetap buka 24 jam sedangkan untuk yang belum rawat ini buka sebagai mana hari-hari biasa.

Dijelaskan Syamsir Puskesmas perawatan yang tetap memberikan pelayanan 24 jam tersebut yaitu Puskesmas PUT, Puskesmas Kepala Curup, Puskesmas Bangun Jaya, Puskesmas Kota Padang, Puskesmas Sindang Jati, Puskesmas Sindang Dataran dan Puskesmas Bermani Ulu.

Selain menyiagakan 24 jam Puskesmas perawatan, Syamsir juga mengaku pihaknya juga menyiagakan 24 Puskesmas yang ada di jalur mudik yang berada di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel, maupun Jalan Lintas Curup-Muara Aman, Kabupaten Lebong.

Puskesmas jalan mudik tersebut mulai dari Puskesmas yang ada di jalan lintas Curup-Lubuklinggau yaitu Puskesmas Padang Ulak Tanding, Kecamatan Padang Ulak Tanding, Puskesmas Kepala Curup, Kecamatan Binduriang, Puskesmas Beringin Tiga, Kecamatan Sindang Kelingi, Puskesmas Sambirejo, Kecamatan Selupu Rejang, serta Puskemas Curup yang berada di dalam kota

Kemudian di jalur mudik Curup-Muara Aman yakni Puskesmas Tunas Harapan, Kecamatan Curup Utara dan Puskesmas Bangun Jaya, Kecamatan Bermani Ulu.\"Bahkan khusus untuk yang dijalur mudik, Puskesmas non perawatan juga tetap buka 24 jam seperti Puskesmas Sambirejo,\" terang Syamsir.

Lebih lanjut Syamsir mengungkapkan, selain tetap membuka layanan di Puskesmas-Puskesmas yang ada di Kabupaten Rejang Lebong, Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong juga menempatkan petugas di Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan yang dilaksanakan selama operasi ketupat nala 2019 yang dilaksanakan Kapolres Rejang Lebong bersama sejumlah pihak terkait lainnya.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: