50 TPS di Daerah Terpencil

Senin 23-09-2013,22:07 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KOTA BINTUHAN,BE –Sebanyak  326 TPS yang ada di kabupaten kaur, sekitar 50 TPS berada di daerah terpencil. Sehingga akan menyulitkan pendistribusian logistik pada pemilu 2014 mendatang. \"Untuk pendistribusian logistik kami nanti akan menyewa kendaraan dobel gardan, tapi untuk penjemputan kotak suara tetap akan diupayakan dengan baik,\" kata Ketua KPUD Kaur Sirajuddin Aksa MT,Pd melalui juru bicara Sulaiman Rasyid SSos, kemarin. Dikatakanya, jika melihat  dengan pemilu 2009 yang lalu di beberapa daerah kotak suara dan data pemilihan banyak yang terlambat tiba di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Sebab beberapa TPS masih membutuhkan kendaraan khusus untuk dapat diangkut menuju jalan aspal. Sehingga terkadang kotak suara baru tiba di PPK sudah larut malam dan menjelang subuh.  Padahal jelas hal ini membuat kerawanan kotak suara itu sendiri terjadi penyimpangan. \"Saat ini  akan kita cari solusinya dan akan kita bicarakan dengan komisioner yang lainnya nanti (jelang pelaksanaan pencoblosan), karena 50 TPS didaerah terpencil akan kita sikapi,\" jelasnya. Sementara itu, beberapa kecamatan yang masih terdapat TPS daerah sulit yakni Kecamatan Nasal lebih dari 10 TPS, kecamatan Maje lebih dari 5 TPS, Muara Sahung ada 5 TPS  yang juga dikwatirkan dapat bermasalah dalam pengiriman kotak suara usai dicoblos ke PPK. \"Langkah kita akan mencoba melakukan kerja sama dengan kepala desa, mereka yang lebih memahami daerahnya. Namun demikian pihaknya akan tetap melakukan pengawasan\" jelasnya. Kondisi sulitnya transportasi ini diakui Kades Tanjung Aur (eks BRT) Kecamatan Maje Tusiran, menurutnya dari desanya menuju jalan hitam atau PPK yang berada dikantor camat setidaknya akan memakan waktu yang cukup lama yakni tiga jam. Apalagi sampai cuaca buruk tidak bisa dilintasi kendaraan yang sudah dimodifikasi khusus.  \"Masih sangat rawan, karena jalannya buruk dan banyak hutan, kalau cuaca buruk bisa bisa petugas PPS jalan kaki membawa kotak suara, makanya hal ini diminta untuk menyikapinya terutama pembangunan jalan,\" jelasnya.(823)

Tags :
Kategori :

Terkait