Pelantikan Walikota di Gedung Daerah

Sabtu 08-09-2018,13:40 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

BENGKULU, Bengkulu Ekspress - Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu terpilih, H Helmi SE dan Dedy Wahyudi SE MM dijadwalkan akan digelar pada tanggal 20 September mendatang. Berbagai persiapan telah dilakukan, termasuk rencana lokasi pelantikan juga ditentukan. Jika tidak ada perubahaan pelantikan itu akan dilakukan di Gedung Daerah Provinsi Bengkulu.

\"Ya mudah-mudahaan di Gedung Daerah,\" ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Nopian Andusti SE MT kepada Bengkulu Ekspress, kemarin (7/9).

Dikatakannya, memang secara baku, lokasi pelantikan belum ditetapkan secara resmi. Berbagai kemungkinan dilakukan, bisa saja di gedung paripurna DPRD Kota Bengkulu. Untuk itu, pemprov masih menunggu petujuk dari pemerintah pusat melalui Kementeriaan Dalam Negeri (Kemendagri). \"Kita tunggu petunjukkan dulu dan yang jelas bisa dimana saja,\" terangnya.

Namun demikian, untuk jadwal tanggal 20 September itu, sampai saat ini belum ada perubahaan untuk diundur. Pemprov berharap, pelantikan tersebut juga bisa cepat digelar. Sehingga Kota Bengkulu memiliki walikota dan wakil walikota secara definitif.

\"Tanggalnya masih 20 September, mudah-mudahaan tidak ada perubahaan,\" tambah Nopian.

Sejauh ini untuk pengajuan Surat Keputusan (SK) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sendiri telah dilakukan. Tinggal lagi nanti, SK itu akan dibawa langsung oleh Kemendagri ke Bengkulu. Jika tidak berhalangan, pelantikan akan dilakukan langsung oleh Mendagri Tjahjo Kumolo.  \"Kita tunggu petujuk dari pusat dulu. Kita minta segera dilantik,\" tandasnya. (151)

Tags :
Kategori :

Terkait