Jenazah Diambil Satu per Satu dari Badan Pesawat
JAKARTA - Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Mayjen Fuad Basya menjelaskan, enam jenazah korban AirAsia QZ8501 yang berhasil dievakuasi kemarin, diambil satu demi satu dari badan peswat. Penyelam gabungan TNI-AL tidak bisa mengambil sekaligus karena arus laut yang deras. \"Setelah itu, enam jenazah tersebut dikumpulkan di KRI Banda Aceh,\" terangnya. Selanjutnya, menggunakan heli Bell dan Dolphin, jenazah dibawa ke Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Seperti biasa, jasad dimasukkan peti. \"Saat ini posisi enam jenazah itu di Rumah Sakit Imanudin (Pangkalan Bun, Red),\" terangnya. Pengangkatan enam jenazah tersebut bisa dilakukan karena cuaca yang cukup mendukung. Ombak tercatat hanya setinggi 1 hingga 2 meter. Kecepatan angin juga hanya 10 hingga 15 knot. \"Tentunya kami berharap bisa menemukan semua jenazah,\" ujarnya. Terkait main body pesawat yang ditemukan di Selat Karimata, dia menjelaskan, badan pesawat itu telah dipasangi sling dan 19 lifting bag. Sayang, badan pesawat belum bisa diangkat karena siang hari arus laut makin deras dan cuaca buruk. \"Kalau dipaksakan, akan membahayakan tim,\" jelasnya. (mia/idr/c10/nw)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: