Warga Keluhkan Layanan Kantor Camat

Warga Keluhkan Layanan Kantor Camat

BINDURIANG, BE - Warga desa di Kecamatan Binduriang mengelukan pelayanan di Kantor Camat Binduriang.  Sebab, kantor camat ini sering kosong ditinggal PNS yang tidak masuk kerja atau bolos pada jam kerja.  Mirisnya lagi warga yang membutuhkan pelayanan di kantor tersebut hanya bisa bertemu dengan tenaga honorer saja. Salah satu warga Desa Kepala Curup, Badri (25) mengatakan untuk mengurus sesuatu hal di kantor Camat Binduriang, sangat kesulitan.  Karena pada saat datang ke kantor tersebut, tidak ada PNS-nya.  \'\'Yang ada hanya tenaga honorer saja.   Padahal kepentingan kita mendadak,\'\' ungkap Badri. Hal senada disampaikan masyarakat peduli Lembak,  Daeng Oktora.  Menurutnya, Kantor Camat Binduriang ramai pada bulan muda saja, ketika PNS tersebut menerima gaji saja.  Ia berharap Camat Binduriang dapat memberi sanksi tegas terhadap PNS yang malas tersebut. Menanggapi hal tersebut, Camat Binduriang, Furkan mengatakan bahwa akan memberi sanksi tegas kepada PNS yang malas tersebut.  Sebab sudah diperingatkan secara lisan bahwa hari kerja seluruh PNS bisa kerja di Kantor Camat dan tidak ada alasan untuk tidak berangkat kerja. (222)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: