Waspada, 5 Titik Longsor di Gunung
BENTENG, BE - Kawasan liku sembilan gunung yang berbatasan anatara Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) dan Kepahiang rawan mengalami longsor. Setidaknya ada 5 titik longsor yang telah dipetakan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Benteng. Kondisi ini terparah jika turun hujan, membuat jalan licin dan dapat membahayakan pengendara yang melintas.
\'\'Lokasi lima titik longsor ini akan dipasang rambu - rambu oleh Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Sehingga dapat memperingatkan pengendara yang melintas,\" ujar Kepala BPBD Benteng, Yanuar Agus, SH.
Menurut Yanuar, selain rambu-rambu memasuki arus mudik lebaran nanti, BPBD juga akan stand baykan tenaga dari BPBD Benteng. Petugas ikut dalam pos pengamanan lebaran.
Jika terjadi bencana sewaktu - waktu, setidaknya dapat diambil langkah penanggulangan secepatnya. Apalagi, itensitas kendaraan yang melintas dikawasan gunung pada arus mudik nanti cukup padat. \"Yang jelas, kita ikut andil dalam pengamanan lebaran,\"katanya.
Dijelaskannya, selain ditempatkan dikawasan gunung, petugas BPBD juga akan diterjunkan ke kawasan objek wisata sungai Suci. Hal itu, untuk mengantisipasi adanya kejadian orang tenggelam. Sebab, biasanya Sungai Suci ini diwaktu lebaran cukup ramai. Petugas dilengkapi dengan perahu karet dan perlengkapan lainnya. \"Lokasi objek wisata juga menjadi sasaran dalam pengamanan kita,\" jelasnya.
Ia menambahkan, BPBD juga akan berkoordinasi dengan pihak Dinas PU. Hal ini, terkait alat berat yang harus di stan baykan dikawasan gunung. Sebab, alat berat ini penting jika terjadi longsor. Alat berat yang distand by kan itu, lengkap dengan operatornya. \"Alat berat juga penting untuk evakuasi jika terjadinya longsor,\" tutupnya. (111)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: