Scolari Waspada Ancaman Chile

Scolari Waspada Ancaman Chile

BELO HORIZONTE- Tuan rumah Brasil masih menjadi favorit utama menjadi juara Piala Dunia Brasil 2014.

Berstatus juara Grup A, Neymar cs akan berhadapan dengan runner up Grup B yang ditempati Chile. Duel akan digelar di Estadio Mineirao, Belo Horizonte, Sabtu (28/6) malam.

Jelang laga, Pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari mengaku melabeli status timnya menjadi waspada.

Anggapan beberapa pengamat termasuk masyarakat Brasil sendiri, bahwa timnas Brasil belum tampil meyakinkan, dibenarkan Scolari.

\"Kami akan menghadapi Chile dengan penuh waspada, karena kami sendiri juga belum berada di level yang kami inginkan,\" kata Scolari di Soccerway, Sabtu (28/6).

\"Kami (tim) sedang menghadapi beberapa masalah. Ada sedikit keraguan bahkan ketakutan dalam persiapan menghadapi bentrok melawan Chile,\" imbuh Scolari.

\"Kita menjadi lebih takut, lebih gugup, namun itu adalah normal. Bukan karena kami bermain di Brasil, namun karena itu adalah Piala Dunia. Anda hanya mendapatkan kesempatan untuk sampai ke final, jika menang.\"

Scolari sendiri pernah memenangi Piala Dunia sebagai Arsitek Timnas Brasil saal World Cup 2002.

\"Tekanan untuk mengulangi prestasi yang sama dan dilakukan di kandang, bisa membuat anda jadi korban. Jujur saya tidak dalam kondisi nyaman sekarang,\" tandas Scolari.

Dari catatan head to head, Scolari seharusnya bisa tenang. Dari tiga kali kesempatan berjumpa Chile di putaran final Piala Dunia, Brasil berhasil memenangkan seluruh laga.

Scolari, meskipun cukup mengenal skuat Chile saat ini, tetap menganggap tim arahan pelatih Jorge Sampaoli itu sebagai ancaman menakutkan.

\"Saya percaya, sejak Sampaoli menangani Chile, timnya lebih dinamis dan punya kinerja yang jauh lebih baik. Para pemain telah beradaptasi dengan skema terbaik dan hasilnya sempurna. Sejak Sampaoli datang, pemain Chile bisa bermain dalam tingkat di atas apa yang mereka bisa sebelumnya.,\" pungkas Scolari. (adk/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: