Spesialis Jambret Diciduk
KOTA MANNA, BE – Pelaku jambret yang beraksi di Bengkulu Selatan empat bulan terakhir mampu diungkap oleh Mapolres BS. Bahkan pelaku yang telah meresahkan warga BS selama ini berhasil dibekuk. Saat ini pelaku sudah mendekam di ruang sel tahanan Mapolres BS. Kapolres BS, AKBP Abdul Muis SIK melalui Kasat Reskrim, AKP Farouk OKtora SH SIK membenarkan telah membekuk spesialis pelaku jambret. Menurutnya, pelaku yang dibekuk tersebut yakni Wk (26) warga Desa Nanjungan Kecamatan Kedurang Ilir. Wk dibekuk kemarin malam sekitar pukul 20:00 WIB saat sedang berada di rumahnya. Berhasilnya pengungkapan pelaku jambret ini lantaran dari kejadian beberapa TKP dan keterangan para korban diketahui jika pelaku dalam menjalankan aksinya menggunakan sepeda motor Yamaha Vixion warga merah serta jaket merah. Dari keterangan korban ini pihaknya pun menggali informasi dari warga dan diketahui jika Wk ini salah satu pelaku jambret di BS selama ini. Kemudian pihaknya pun melakukan perburuan terhadap pelaku hingga akhirnya Sabtu sore identitas pelaku diketahui. Kemudian pasukannya pun bergerak ke TKP dan setelah mengetahui pria yang diincar ada, pihaknya pun langsung melakukan penangkapan dan kemudian membawanya ke Mapolres BS. “Saat kami bekuk, Wk tidak memberikan perlawanan dan siap dibawa ke Mapolres,” ungkapnya. Ditambahkan Farouk, dari hasil keterangan sementara Wk diketahui jika Wk ini sudah mengakui sebagai pelaku jambret di BS. Akan tetapi Wk baru mengakui satu TKP yakni di Jalan Kolonel Berlian kota Manna. Saat itu dirinya merampas handpone Blackberry milik seorang wanita yang sedang diatas motor.”pengakuan Wk hanya satu TKP, namun kami akan terus melakukan pengembangan untuk mengetahui keterlibatan Wk dibeberapa TKP di BS,” demikian Farouk. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: