Target Pelantikan Askan, Desember?
BENGKULU, BE - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD Tingkat I Partai Golkar Provinsi Bengkulu, Budi Darmawansyah SE MSi memastikan, pihaknyatidak memperlambat proses Pergantian Antar Waktu (PAW) almarhumah Puspa Juita kepada Askan Effendi Salam. \"Saat ini, itu (PAW, red) belum diproses, karena harus mengikuti mekanisme,\" kata Budi Darmawansyah, kemarin. Budi mengaku, proses di partai diperkirakan minggu depan baru dilimpahkan ke DPRD dan KPU Provinsi Bengkulu. Sedangkan untuk pelantikan Askan, ditarget dapat digelar pertengahan Desember mendatang. \"Aman saja, pokok pertengahan Desember Askan Effensi sudah dilantik,\" ucapnya optimis. Anggota Komisi II DPRD Provinsi ini menjelaskan, sebenarnya yang menggantikan Almarhumah Puspa Juwita itu adalah Aprianto Amran, namun karena sudah pindah ke Partai Demokrat, akhirnya dilimpahkan kepada caleg yang mendapatkan suara di bawahnya. \"Saya lupa jumlah suaranya, namun yang jelas Askan Effendi Salam itu diposisi di bawah Aprianto Amran,\" tambahnya. Sementara itul, Plt Kabag Humas Sekretariat DPRD Provinsi, Bachrin mengungkapkan, PAW hanya bisa dilakukan dalam watu 2 bulan ini. Karena batas waktu boleh PAW adalah 8 bulan sisa waktu berakhirnya jabatan anggota DPRD. \"Waktu untuk melakukan PAW hanya tinggal 2 bulan lagi, jika sudah masuk Januari maka tidak dibolehkan lagi,\" singkatnya. (400)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: