Bupati DL, Perkantoran Sunyi
TUBEI,BE - Tingkat kedisiplinan PNS di lingkungan Pemkab Lebong patut dipertanyakan. Suasana kantor bupati dan kompleks perkantoran Pemkab 2 hari terakhir terlihat lenggang. Diduga para PNS mulai dari level terendah hingga pejabat SKPD memanfaatkan momen Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi yang sedang dinas luar (DL). Asisten III Pemkab Lebong, Mirwan Effendi SE Msi membenarkan rendahnya kehadiran PNS di lingkungan seketariat daerah. Ia mengakui, kehadiran PNS hanya mencapai 60 sampai 70 persen. \"Iya, kehadiran PNS di lingkungan seketariat daerah hanya mencapai 70 persen. Memang ada beberapa kepala bagian yang sedang dinas luar seperti kabag humas yang mendampingi bupati menghadiri acara di bengkulu sedangkan Kabag Ekonomi, Kesra, Kuangan, Perlengkapan, Orsi, Hukum hadir di seketariat daerah,\" kata Mirwan. Dikatakan Mirwan, untuk mendisiplinkan PNS di Lebong itu, sejak Maret 2013 yang lalu bupati telah mengeluarkan surat edaran (SE) yang mengamanatkan Inspektorat, BKD dan Satpol PP melakukan pengecekan ke seluruh SKPD mengenai pelaksanana apel pagi dan siang untuk dilaporkan kepada bupati. Namun, Mirwan menyayangkan sampai saat ini SE yang dikeluarkan bupati tersebut belum sepenuhnya dilaksanakan. \"Sampai sekaran laporan tentang kehadiran PNS tersebut belum pernah saya lihat. Untuk itu, kita minta kepada pihak terkait untuk segera melaksanakan SE tersebut,\" tegas Mirwan. Selain itu, Asisten III yang membidangi Kepegawain ini juga meminta agar seluruh PNS dilingkungan Pemkab Lebong agar mengedepankan tugas dan fungsinya didalam menjalankan tugas. \"Pada saat jam dinas kita minta agar seluruh PNS dapat bekerja sesuai dengan tupoksinya, jangan mengedepankan kepentingan pribadi, tetapi harus mendahulukan pekerjaan karena sebagai PNS kita memiliki kewajiban diluar hak,\" pungkasnya.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: