Saat Masuk Masjidil Haram, Jangan Lupa Amalkan Doa Berikut Ini

Doa Saat Masuk Masjidil Haram-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Masjidil Haram adalah masjid paling mulia dalam Islam yang terletak di Kota Makkah, Arab Saudi.
Tempat suci ini menjadi pusat ibadah umat Muslim dari seluruh dunia, yang setiap tahunnya didatangi oleh jutaan jamaah untuk menunaikan ibadah haji dan umrah.
Tak sekadar menjadi tempat untuk shalat, Masjidil Haram memiliki nilai spiritual, sejarah, dan keutamaan luar biasa. Di dalamnya berdiri Ka'bah, bangunan suci yang menjadi arah kiblat umat Islam.
BACA JUGA:Saat Melihat Orang Lain Terkena Musibah, Baca Doa Berikut Ini
BACA JUGA:Cara Berbakti kepada Orang Tua yang Sudah Meninggal, Panjatkan Doa-doa Berikut
Selain itu, terdapat pula tempat-tempat istimewa lainnya seperti Hijr Ismail, Maqam Ibrahim, Sumur Zamzam, dan Hajar Aswad — masing-masing menyimpan nilai ibadah dan sejarah yang mendalam.
Sebutan Haram dalam Masjidil Haram berarti kawasan suci di mana berlaku aturan-aturan khusus yang menjunjung tinggi kehormatan tempat tersebut.
Wilayah ini memiliki batasan-batasan yang harus dijaga, karena segala bentuk pelanggaran akan membawa konsekuensi besar dalam pandangan syariat.
Seperti halnya memasuki masjid lainnya, disunnahkan untuk membaca doa ketika memasuki Masjidil Haram.
Namun, karena kesucian tempat ini begitu agung, sebagian ulama menganjurkan membaca doa khusus saat pertama kali memandang Baitullah (Ka'bah).
Merujuk pada hadis yang diriwayatkan oleh Al-Azraqi dengan derajat shahih, dikisahkan bahwa Sayidina Umar bin Khattab RA membaca doa berikut saat melihat Ka'bah untuk pertama kali:
BACA JUGA:Doa Orang Tua untuk Kebaikan Anak, Amalkan Setiap Hari
BACA JUGA:Doa Menjenguk Orang Sakit, Sesuai Sunnah Rasulullah SAW
اَللّٰهُمَّ أَنْتَ السَّلَامُ وَمِنْكَ السَّلَامُ فَحَيِّنَا رَبَّنَا بِالسَّلَامِ وَأَدْخِلْنَا الْجَنَّةَ دَارَالسَّلَامَ تَبَارَكْتَ وَتَعَالَيْتَ يَا ذَاالْجَلَالِ وَاْلإِكْرَامِ. اَللّٰهُمَّ افْتَحْ لِيْ أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ وَمَغْفِرَتِكَ وَأَدْخِلْنِيْ فِيْهَا. بِسْمِ اللهِ وَالْحَمْدُ ِللهِ وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلٰى رَسُوْلِ اللهِ
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: