Cara Berbakti kepada Orang Tua yang Sudah Meninggal, Panjatkan Doa-doa Berikut

Doa-doa untuk Orang Tua yang Sudah Meninggal-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Mendoakan orang tua yang telah wafat merupakan salah satu bentuk bakti anak yang tak terputus oleh waktu.
Doa ini bisa diamalkan setiap hari sebagai upaya memohonkan ampunan dan rahmat Allah SWT bagi mereka yang telah mendahului kita.
Selama orang tua masih hidup, anak memiliki tanggung jawab untuk berbuat baik, seperti bersikap sopan, memenuhi kebutuhan finansial, serta menjaga kebahagiaan mereka.
BACA JUGA:Saat Melihat Orang Lain Terkena Musibah, Baca Doa Berikut Ini
BACA JUGA:Saat Gunung Meletus, Jangan Lupa Amalkan Doa Berikut, Agar Selamat dari Bencana
Namun, saat orang tua telah berpulang ke rahmatullah, bentuk bakti itu tidak berakhir justru berganti bentuk, salah satunya melalui doa.
Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW menyebutkan pentingnya mendoakan orang tua yang telah tiada.
Doa dari anak yang saleh atau salehah termasuk amalan yang terus mengalir pahalanya (amal jariyah) bagi orang tua di alam kubur.
"Apabila seseorang mati, seluruh amalnya akan terputus kecuali 3 hal: sedekah jariyah, ilmu yang manfaat, dan anak sholeh yang mendoakannya," (HR. Muslim).
Ada beberapa doa yang dapat dibaca sebagai bentuk permohonan ampunan kepada Allah SWT untuk kedua orang tua.
Doa-doa ini tidak hanya menjadi bentuk kasih sayang seorang anak, tetapi juga bisa diamalkan secara rutin setiap hari sebagai bagian dari ibadah dan bakti yang terus mengalir meskipun orang tua telah tiada.
Adapun doa-doanya adalah:
BACA JUGA:Agar Bisa Haji dan Umrah, Panjatkan Doa Berikut di Waktu Ini, Diajarkan Langsung oleh Rasulullah SAW
BACA JUGA:Amalkan 5 Doa Berikut Ini, Bila Ingin Rezeki yang Justru Mengejar Kita
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: