HONDA BANNER

Tergabung Kloter 2 Bengkulu, Dua Jemaah Haji Meninggal Dunia di Madinah

Tergabung Kloter 2 Bengkulu, Dua Jemaah Haji Meninggal Dunia di Madinah

Dua jemaah haji asal Bengkulu meninggal dunia di Madinah-foto: tri yulianti-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kabar duka datang dari rombongan Calon Jemaah Haji (CJH) asal Provinsi Bengkulu. Dua CJH dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (14/5/2025) di Madinah.

Dikutip dari halama resmi Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Bengkulu, dua jemaah yang meninggal dunia tersebut merupakan jemaah calon haji 2025 yang tergabung dalam kloter 3 Padang dan atau kloter 2 Bengkulu.

Mereka yang berpulang adalah Saidun Basirun (76), asal Bengkulu Selatan, wafat pada 14 Mei 2025 di Rumah Sakit King Salman dikarenakan infeksi berat.

Sedangkan Syahrul Hadi Salna (69), asal Kabupaten Lebong, wafat 15 Mei 2025 di hotel pemondokan karena henti jantung mendadak.

"Keduanya telah mendapatkan penanganan medis selama di Madinah dan kini telah berpulang ke rahmatullah. InsyaAllah, keduanya akan dimakamkan di Baqi, Madinah. Mari kita doakan, semoga almarhum husnul khatimah dan seluruh amal serta ibadah hajinya diterima oleh Allah SWT. Aamiin," tulis Kepala Kemenag Bengkulu melalui laman resminya.

BACA JUGA:Satu Jamaah Haji Asal Bengkulu Selatan Wafat di Madinah

BACA JUGA:Wagub Bengkulu Lepas 423 Jemaah Haji Kloter Kedua, Dorong Tambahan Kuota Tahun Depan

Terpisah, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bengkulu Selatan, H. Irawadi, S.Ag, MH, mengungkapkan bahwa pihaknya masih menunggu laporan rinci dari Ketua Kloter 3 Padang, tempat almarhum tergabung.

"Kami telah menerima laporan awal mengenai wafatnya salah satu jamaah. Saat ini kami masih menunggu data lengkap dari ketua kloter untuk memastikan kronologi dan penanganan lebih lanjut," ujar Irawadi

Saidun Basirun Lemisin lahir pada 12 Desember 1948. Ia merupakan bagian dari Kloter 3 Embarkasi Padang yang berangkat bersama 133 jamaah lainnya asal Bengkulu Selatan, pada 6 Mei 2025.

Sebelumnya, prosesi pelepasan 134 calon jamaah haji asal Bengkulu Selatan dilakukan secara khidmat di halaman Pendopo Rumah Dinas Bupati pada Senin pagi, 5 Mei 2025. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi.

"Dari total 134 CJH, sebanyak 133 berasal dari Bengkulu Selatan, sementara satu jamaah merupakan mutasi dari Kota Bengkulu," jelas Irawadi.

Irawadi mengajak seluruh masyarakat Bengkulu Selatan untuk mendoakan almarhum agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Semoga almarhum husnul khatimah dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT," ucapnya. (tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: