Perbuatan Ini Ternyata Termasuk Dosa Besar, Ustaz Khalid Basalamah: Azabnya Sangat Pedih
Ustaz Khalid Basalamah jelaskan perbuatan yang biasa dilakukan dan termasuk dosa besar-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Agama Islam telah menetapkan hukum dan aturan untuk setiap perilaku umatnya agar tetap berada di jalan yang benar.
Namun, baik secara sadar maupun tidak, setiap orang pasti pernah melakukan dosa dalam hidupnya.
Allah SWT menurunkan Al Qur'an sebagai mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW, yang berfungsi sebagai pedoman dan tuntunan dalam berperilaku. Perintah dan larangan Allah dijelaskan dengan jelas dalam kitab suci tersebut.
BACA JUGA:Bagaimana Hukum Melihat Aurat Sesama Jenis Hasil Transgender? Ini Kata Ustaz Khalid Basalamah
Namun, kemajuan zaman membawa berbagai faktor yang dapat menjauhkan manusia dari agama.
Selain itu, teknologi yang canggih, jika tidak digunakan dengan bijak, juga dapat menjerumuskan seseorang ke dalam dosa besar.
Terkait dengan dosa dan kehidupan manusia, Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan bahwa bahkan Rasulullah SAW tidak dapat mencapai surga hanya dengan amal semata tanpa rahmat Allah SWT.
Sebagai orang yang beriman, kita sepatutnya selalu bersyukur atas nikmat Allah SWT dan berusaha menjaga perilaku agar terhindar dari dosa.
Ustaz Khalid mengibaratkan dosa sebagai racun yang dapat merusak dan memberikan dampak buruk bagi kehidupan seseorang.
Dalam suatu ceramah yang videonya diunggah dikanal Youtube Khalid Basalamah Official, Ustaz Khalid Basalamah pernah menjelaskan tentang dosa-dosa besar.
BACA JUGA:Agar Tidak Menjadi Pengikutnya, Ustaz Khalid Basalamah Jelaskan Ciri-ciri Dajjal
Ustaz Khalid Basalamah menyampaikan tentang dosa-dosa besar berdasarkan tulisan Syekh Muhammad rahimahullah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: