Bolehkah Minta Air Doa Ke Kyai Agar Dikepung Rezeki, Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Ini

Bolehkah Minta Air Doa Ke Kyai Agar Dikepung Rezeki, Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Ini

Ustaz Adi Hidayat jelaskan pandangannya tentang meminta air doa kepada kyai agar rezeki lancar-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Doa memang memiliki pengaruh besar dalam mendapatkan keberkahan dan kelancaran rezeki.

Rasulullah SAW telah mengajarkan banyak doa kepada umatnya untuk memohon keberkahan rezeki.

Salah satu doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW untuk mendapatkan aliran rezeki yang berlimpah adalah sebagai berikut:

BACA JUGA:Bolehkah Menahan Kentut Saat Sholat? Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

BACA JUGA:Ingin Menjaga Keharmonisan dalam Rumah Tangga, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Kiat Sabar Mempertahankannya

اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

(Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak).

Artinya:

"Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu," (HR Tirmidzi).

Namun, masih ada orang yang percaya bahwa meminta berkah air dari seorang kyai adalah salah satu cara untuk mendapatkan rezeki.

Kemudian bagaimana pandangan islam terkait dengan meminta air doa kepada kyai agar bisa mendapatkan rezeki yang melimpah.

Terkait dengan hal tersebut, pernah dijelaskan oleh Ustaz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Adi Hidayat Official.

Dalam video tersebut, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa masih banyak orang yang sering meminta doa kepada kyai.

BACA JUGA:Apa Saja Amalan Bulan Muharram yang Dicintai Rasulullah? Simak Penjelasan Ustaz Adi Hidayat Berikut

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: