Pilihan Macam Perawatan di Salon Rambut yang Bisa Kamu Coba
Masker rambut atau creambath bermanfaat untuk melembutkan rambut, menjaga kelembapan kulit kepala, serta memperkuat akar rambut--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Salon rambut tidak hanya menawarkan jasa potong rambut saja. Kamu juga bisa melakukan berbagai perawatan lain yang dapat membuat rambut lebih sehat, berkilau, dan mudah diatur. Menjaga kesehatan rambut bisa dilakukan dengan cara menggunakan sampo yang sesuai jenis kulit, memakai kondisioner, dan mengonsumsi makanan yang baik bagi kesehatan rambut, seperti makanan kaya protein, zinc, dan asam lemak omega-3. Selain itu, biar rambut makin terlihat cantik, kamu juga bisa melakukan berbagai perawatan di Salon rambut.
BACA JUGA:Tips Ampuh Bagi yang Ingin Punya Wajah Mulus dan Tirus
Perawatan di Salon Rambut
Jenis perawatan rambut di salon dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu. Berikut ini beberapa pilihan perawatan di salon rambut yang bisa dicoba:
1. Masker rambut
Masker rambut atau creambath bermanfaat untuk melembutkan rambut, menjaga kelembapan kulit kepala, serta memperkuat akar rambut. Pijatan yang dilakukan terapis saat creambath juga bisa membuat tubuh menjadi relaks, lho. Biasanya, salon punya banyak pilihan masker untuk rambut dengan ekstrak bahan alami, seperti pisang, lidah buaya, atau alpukat. Kamu bisa pilih sesuai dengan kebutuhan dan aroma favoritmu.
BACA JUGA:Tak Hanya Enak dan Lezat! Ini Dia Manfaat Gula Aren bagi Tubuh
2. Detoks rambut
Emangnya, rambut bisa didetoks? Jawabannya bisa! Treatment detoks rambut bertujuan untuk menyeimbangkan pH kulit kepala dan menghilangkan penumpukan bahan kimia yang ada di kulit kepala atau rambut. Selain itu, perawatan di salon satu ini juga akan memberi nutrisi pada rambut, sehingga rambut bebas dari gatal, berminyak, rontok dan berketombe, maupun jerawat.
3. Keratin
Kalau kamu punya masalah dengan rambut kusut, coba deh lakukan keratin. Perawatan keratin di salon dapat membuat rambut menjadi halus dan mudah diatur. Selain itu, keratin juga bisa merangsang pertumbuhan rambut dan menjadi pilihan cara meluruskan rambut bagi pemilik rambut kering. Kalau perawatan keratin dibarengi dengan cara merawat rambut yang benar, hasilnya bisa bertahan hingga 6 bulan, lho.
BACA JUGA:Mana Lebih Baik Antara Susu Pasteurisasi vs Susu Segar?
4. Hair gloss
Hair gloss adalah perawatan rambut yang bertujuan untuk meningkatkan kilau rambut. Biasanya, perawatan ini dilakukan untuk memperbaiki dan mempertahankan warna rambut, khususnya kalau kamu pernah mewarnai rambut. Tidak hanya sampai di situ, hair gloss juga akan menutrisi rambut, meningkatkan volume rambut, dan mencegah batang rambut berubah warna menjadi merah kecoklatan akibat paparan sinar matahari.
5. Perawatan kulit kepala
Beberapa salon rambut menyediakan perawatan untuk kulit kepala. Tujuan perawatan ini agar rambut yang baru tumbuh lebih sehat sekaligus mencegah munculnya ketombe, minyak berlebih, rambut kering, dan kebotakan. Jenis perawatan kulit kepala nantinya akan disesuaikan dengan kondisi kulit kepalamu.
Setelah mengetahui berbagai perawatan di salon rambut, kira-kira treatment mana nih yang akan kamu coba? Selain perawatan rambut, salon rambut biasanya juga menyediakan layanan lain, seperti cat rambut, manikur dan pedikur, cat kuku, waxing, lash lift, bahkan make-up.
BACA JUGA:Tahu Gak Sih? Makanan Ini Cocok untuk Meredakan Flu
Pilihlah salon rambut yang berkualitas serta dikerjakan oleh staf profesional dan tersertifikasi. Tidak perlu ragu untuk bertanya tentang kebersihan peralatan yang digunakan. Bila kebersihannya tidak terjaga, alat perawatan rambut bisa menjadi media penyebaran kuman, termasuk virus dan bakteri.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: