Pelapis Tebing Tl Ulu Runtuh
LEBONG UTARA, BE - Baru sekitar kurang lebih tiga bulan selesai dibangun, pelapis tebing di Desa Talang Ulu Kecamatan Lebong Utara kembali runtuh. Hal tersebut diduga akibat struktur pondasi pelapis tebing yang tidak kuat dan dibuat asal-asalan.
Kepala Desa Talang Ulu, Mirlantasoni saat dikonfirmasi wartawan kemarin mengatakan, kejadian runtuhnya pelapis tebing tersebut baru sekitar kurang lebih satu minggu ini. Hal tersebut terjadi saat hujan deras yang melanda Kabupaten Lebong beberapa waktu lalu.
\"Hampir seminggu pelapis tebing itu runtuh, untuk panjang pelapis tebing itu sekitar 15 meter dan yang runtuh sekitar 8 meter. Hal ini akan segera kita laporkan ke pihak PU, dan kita berharap bisa dibangun lagi,\" kata Toni sapaan akrab Kades Talang Ulu.
Diungkapkan Toni, jika tidak dibangun kembali pelapis tebing tersebut maka akan mengancam badan jalan menuju Perkantoran dan Bengkulu Utara, sebab jalan tersebut merupakan salah satu akses jalan untuk menuju Kabupaten Bengkulu Utara.
\"Kita takutnya jika tidak dibangun lagi maka tidak menutup kemungkinan jalan raya itu juga akan longsor. Serta ada satu rumah warga yang berada dibawah jalan bakal tertimbun longsoran pelapis tebing tersebut,\" ungkap Toni.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: