Harga Rp 3 Jutaan, Samsung Galaxy A25 5G Didukung oleh Prosesor Exynos 1280 (5nm)
Spesifikasi dan harga Hp Samsung Galaxy A25 5G-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Samsung Galaxy A25 5G adalah salah satu hp terbaru dari Samsung pada tahun 2024 yang menonjolkan sisi kamera dengan fitur Optical Image Stabilization (OIS).
Fitur OIS ini bertujuan untuk menjaga agar perekaman foto dan video tetap stabil meskipun terdapat goyangan atau gerakan pada saat merekam.
BACA JUGA:Dijual dengan Harga Rp 2 Jutaan, Simak Keunggulan HP Samsung Galaxy M33 5G
BACA JUGA:Harga Jual Rp 3 Jutaan, Samsung Galaxy M23 5G Dilengkapi Kamera Depan 8 MP
Konfigurasi kameranya terdiri dari kamera utama 50 MP (OIS), kamera ultra-wide 8 MP, dan kamera makro 2 MP. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 13 MP.
Performa Samsung Galaxy A25 5G didukung oleh prosesor Exynos 1280 (5nm) yang dipadukan dengan RAM 8 GB dan opsi RAM Plus 8 GB, serta tersedia dalam pilihan penyimpanan 128 GB dan 256 GB.
Layar yang digunakan adalah Super AMOLED seluas 6,5 inci dengan resolusi FullHD+, refresh rate 120Hz, perlindungan Gorilla Glass 5, kecerahan hingga 1000 nits, fitur Vision Booster, dan telah tersertifikasi Eye Care Display yang mampu menyaring Blue Light secara optimal.
BACA JUGA:Dibandrol dengan Harga Rp 13 Jutaan, Ini Keunggulan HP Samsung Galaxy S24 Series
BACA JUGA:Samsung Z Fold Series Hadir dengan Versi Harga Lebih Murah
Dari segi daya, Samsung Galaxy A25 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung fast-charging 25W.
Harga di Pasaran :
- Samsung Galaxy A25 5G RAM 8GB ROM 128GB Rp 3.599.000
- Samsung Galaxy A25 5G RAM 8GB ROM 256GB Rp 3.970.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: