Gebrak Industri Otomotif, Mercedes-Benz Pamerkan Fitur dan Sistem Terbaru di Ajang CES 2024

Gebrak Industri Otomotif, Mercedes-Benz Pamerkan Fitur dan Sistem Terbaru di Ajang CES 2024

Mobil dengan sistem bersertifikat pertama dan satu-satunya untuk pengemudian otomatis-mercedes-bens.com -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Di ajang CES 2024, Mercedes-Benz memamerkan serangkaian fitur hiburan inovatif melalui dua kemitraan pertama di industri. 

Mercedes-AMG yang telah bekerja sama dengan pengusaha Amerika will.i.am untuk meluncurkan MBUX SOUND DRIVE sebuah teknologi yang akan mengubah cara kita mendengarkan musik di dalam mobil. 

Dengan menggunakan perangkat lunak canggih, musik dapat bereaksi terhadap cara bagaimana mobil dikendarai, mengubah setiap perjalanan menjadi perjalanan musik yang dinamis.

Kolaborasi kedua ini menampilkan Mercedes-Benz dengan fitur sistem Audible dan Amazon Music untuk memberikan pengalaman baru pengendara. 

BACA JUGA:Keren! Sony Honda Mobility Ciptakan Mobil Listrik yang Bisa Dikemudikan dengan Stik PS

Dengan memanfaatkan kekuatan Dolby Atmos, kolaborasi ini akan menghidupkan audio lisan. Sistem ini akan menjadikan pengendara sebagai audience dengan pengalaman suara ruang konser yang dinamis yang mencakup buku audio, Originals, podcast, dan musik.

Tak hanya itu, Mercedes-Benz menggunakan panggung ajang pamer CES ini untuk mengumumkan platform dan kemitraan baru yang akan meningkatkan layanan game dalam mobilnya. 

Mercedes-Benz juga berkolaborasi dengan layanan streaming game retro pertama di dunia, Antstream Arcade, mengintegrasikan cloud gaming ke dalam mobil sedan MY2024 EQS dan model S-Class .

Mercedes-Benz juga telah meluncurkan DRIVE PILOT, sistem bersertifikat pertama dan satu-satunya untuk pengemudian otomatis bersyarat SAE Level 3 di AS dan berfungsi di negara bagian California dan Nevada.

BACA JUGA:Honda Tampilkan Produk Mobil Sport Andalan di Ajang Tokyo Auto Salon 2024

Pengiriman sedan MY2024 EQS dan model S-Class yang dilengkapi dengan DRIVE PILOT kepada pelanggan akan dimulai pada awal tahun 2024 melalui dealer resmi Mercedes-Benz yang berpartisipasi di California dan Nevada. 

DRIVE PILOT tersedia pada model EQS dan S-Class tertentu dan diaktifkan melalui toko Mercedes me connect AS. EQS kini juga tersedia dengan Paket Premium Rear Plus baru yang secara signifikan meningkatkan kenyamanan di belakang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: