Kunyit, Si Kuning Yang Kaya Manfaat Bagi Kesehatan Dan Kecantikan

Kunyit, Si Kuning Yang Kaya Manfaat Bagi Kesehatan Dan Kecantikan

Kunyit bermanfaat untuk kesehatan--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kunyit memiliki bentuk yang hampir sama dengan salah satu rimpang lainnya yaitu jahe. Kunyit merupakan salah satu herbal dan rimpang yang sering kita temui dan mudah ditemukan dimanapun.   

Tetapi kita dapat membedakannya dengan mudah karena kunyit memiliki warna kuning. Karena  pigmentasi warna kuning yang sangat pekat. 

Ketika kita menyentuhnya pun warna kuning tersebut akan menempel pada tangan membuat kunyit dapat dijadikan sebagai pewarna kuning alami. 

BACA JUGA:Kaya Manfaat, Berikut Manfaat Lendir Siput Bagi Kecantikan

BACA JUGA:Bisa Hilangkan Bekas Jerawat, Berikut Manfaat Jagung Untuk Kecantikan

Salah satu makanan yang terkenal menggunakan kunyit yaitu kari dan nasi kuning. Namun tidak hanya itu saja kunyit juga bisa digunakan untuk kecantikan dan kesehatan. 

Siapa yang menyangka ternyata salah satu jenis rimpang ini memiliki kandungan yang banyak sekali manfaat untuk kesehatan hingga kecantikan.

Kunyit merupakan salah satu jenis herbal yang baik untuk kesehatan. Di Indonesia herbal yang terbuat dari kunyit dibuat dalam bentuk minuman atau yang sering disebut "Jamu". 

Jamu adalah minuman yang terdiri dari campuran beberapa jenis herbal dan rempah. Salah satu jenis jamu yang terbuat dari kunyit yaitu "kunyit asam". 

Minuman tersebut merupakan campuran dari beberapa bahan seperti kunyit, asam jawa, dan gula kelapa, yang di rebus kemudian di saring. Kunyit asam sangat baik untuk kesehatan benefits yang dapat kita dapatkan dari mengkonsumsi kunyit asam yaitu dapat menurunkan kolesterol, bahkan digunakan sebagai minuman pelangsing oleh wanita pada zaman dahulu.

Di Negara lain minuman yang hampir sama dengan kunyit asam disebut " Wellness Shot". Wellness shot merupakan campuran dari beberapa bahan seperti  jahe, sereh, kunyit ,dan lemon yang ditambahkan air dan di blender. 

BACA JUGA:Cokelat Bubuk Untuk Kecantikan, Begini Cara Menggunakannya

BACA JUGA:Totok Wajah, Tak Hanya Sekedar untuk Kecantikan

Minuman ini biasanya dapat tahan hingga satu minggu bila disimpan dalam lemari pendingin. Wellness shot juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh seperti anti inflamasi, melancarkan pencernaan, dll.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: