Suzuki Lets 110 Dilirik Konsumen Indonesia, Motor Matic Murah Rp 15 Jutaan yang Irit BBM

Suzuki Lets 110 Dilirik Konsumen Indonesia, Motor Matic Murah Rp 15 Jutaan yang Irit BBM

Suzuki Lets 110 cc-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Suzuki merilis motor baru Suzuki Lets 110 untuk pasar otomotif Cina. 

Motor matic baru tersebut diperuntukkan untuk kalangan pemula dengan harga yang terjangkau.

Dilansir dari Greatbiker pada Jumat (15/09/2023), Suzuki Lets 110 dijual dengan harga sebesar 580 yuan atau setara dengan Rp 15 jutaan. 

Menariknya salah satu daya tawar motor ini adalah irit bahan bakar.

Secara desain, Suzuki Lets 110 di Cina mirip dengan yang dijual di pasar Thailand. 

BACA JUGA:Mulai Rp 100 Ribuan! Ini Dia Pilihan Oli Encer untuk Mesin Mobil,

Namun terdapat perbedaan yang terletak pada bagian warna, stripping dan detail kecil lain di area bodi sepeda motor.

Motor matic tersebut memiliki dimensi yang kompak sehingga cocok untuk digunakan di wilayah perkotaan. 

Uniknya, pada bagian headlamp terdapat pola V yang berukuran besar.

Secara bodi memang Lets 110 terlihat agak gemuk di bagian tengah hingga belakang, kemudian pijakan kakinya dirancang cukup lega. 

BACA JUGA:Spesifikasi Suzuki Saluto yang Dinanti Masuk ke Indonesia, Apa yang Spesial?

Desain tersebut diklaim dapat menambahkan kenyamanan untuk kendaraan harian.

Suzuki Lets 110 mengendong mesin 112,8cc bersilinder tunggal dengan teknologi Suzuki Eco Performance atau SEP. 

Pembekalan tersebut membuat motor matic ini mampu menghasilkan tenaga 6.5 daya kuda pada 7.500 rpm dan 9 Nm pada 6.500 rpm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: