Bolehkah Merayakan Tahun Baru Hijriah, Berikut Penjelaskan Ustadz Syafiq Riza Basalamah
Ustadz Syafiq Riza Basalamah-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Setiap tahun saat memasuki tanggal 1 Muharram, umat Islam merayakan tahun baru hijriah sebagai perayaan yang penting dalam agama mereka.
Tanggal-tanggal hijriah yang berbeda memiliki makna dan pentingnya sendiri dalam kehidupan umat Islam di seluruh dunia.
Namun, terdapat pertanyaan mengenai hukum merayakan tahun baru hijriah. Ustadz Syafiq Riza Basalamah mencatat bahwa seringkali kita hanya memberikan penghormatan pada tahun baru Islam.
BACA JUGA:Ingin Semua Dosa Terhapus, Ustadz Syafiq Riza Basalamah Ajarkan Amalan ini
BACA JUGA:Bolehkah yang Kurban Memakan Daging Kurbannya? Berikut Penjelasan Ustadz Syafiq Riza Basalamah
Namun dalam kehidupan sehari-hari kita tidak pernah menggunakan kalender hijriah tersebut.
Penjelaskan Ustadz Syafiq Riza Basalamah tentang peringatan tahun baru Islam tersebut diunggah oleh kanal Youtube Indonesia Mengaji.
"Kalau dilihat sepanjang tahunnya, enggak pakai kalender hijriah. Dalam kehidupan, dia enggak ada kalender hijriah. Ini menunjukkan kepedulian yang hanya spontanitas, semu," sampai Ustadz Syafiq Riza Basalamah.
Ustadz Syafiq Riza Basalamah juga menjelaskan bahwa dalam Islam, dianjurkan untuk berpuasa pada awal bulan baru.
Hal ini termasuk berpuasa pada tanggal 1, 2, 3, serta pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulannya. Oleh karena itu, pada saat tahun baru hijriah, diperbolehkan untuk melaksanakan puasa pada awal bulan Muharram.
"Dianjurkan puasa tiga hari setiap bulan, kapan? Tanggal 1,2,3 awal bulan. Kita dianjurkan puasa tanggal 1,2,3 Muharram, nah dianjurkan. Kita dianjurkan puasa tanggal 13,14,15," jelas Ustadz Syafiq Riza Basalamah.
Ustadz Syafiq Riza Basalamah juga memberikan saran kepada umat Islam untuk melibatkan kalender Hijriah dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam pandangannya, ini penting agar tahun baru hijriah tidak hanya menjadi perayaan seremonial semata, tetapi juga memiliki dampak yang lebih signifikan dalam kehidupan kita.
BACA JUGA:Mau Mulai Usaha, Berikut Nasehat Ustadz Syafiq Riza Basalamah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: