Bertepatan Hari Pendidikan, 'Sang Guru' Rahiman Dani Naik Angkot Daftar DPD RI

Bertepatan Hari Pendidikan, 'Sang Guru' Rahiman Dani Naik Angkot Daftar DPD RI

Rahiman Dani Menyerahkan berkas calon DPD RI Dapil Bengkulu ke KPU Provinsi Bengkulu-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2023, Rahiman Dani yang memiliki latar belakang seorang guru mendaftarkan dirinya sebagai calon DPD RI Dapil Bengkulu.

Mendaftarnya Rahiman Dani ke KPU Provinsi Bengkulu turut dihadiri oleh ratusan pendukung. Mulai dari guru, mahasiswa hingga jajaran pengurus di organisasi Pemuda Muhammadiyah Bengkulu.

Disampaikan Rahiman Dani, momentum Hari Pendidikan tahun ini memiliki makna yang khusus bagi dirinya. Tak hanya itu, transportasi yang ia pilih untuk mengantarkan dirinya ke Kantor KPU Provinsi Bengkulu juga memiliki filosofi yang mendalam.

Dimana dirinya bersama dengan tim keluarga menaiki angkot (angkutan kota) berwarna hijau untuk mendaftar DPD RI Dapil Bengkulu ke KPU Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Sederet Hal Menarik Dari Apt Destita Khairilisani Saat Daftar DPD RI di KPU Provinsi Bengkulu

"Angkot ini adalah transportasi yang dulunya digunakan oleh masyarakat. Bahkan seorang Gubernur maupun Camat dulunya menggunakan angkot ketika ingin pergi sekolah. Sehingga filosofi yang saya ambil dengan menaiki angkot ini juga dapat menghantarkan saya menjadi DPD RI Dapil Bengkulu," kata Rahiman Dani, usai menyerahkan berkas calon DPD RI Dapil Bengkulu ke KPU Provinsi Bengkulu.

Lanjutnya di Hari Pendidikan ini pula, ia menaruh banyak harapan. Salah satunya, dengan membawa dunia pendidikan di Provinsi Bengkulu menjadi lebih baik. 

Hal itu yang menjadi tujuan daripada pencalonan dirinya sebagai DPD RI Dapil Bengkulu yang tentunya akan membawa aspirasi para guru, siswa dan kemajuan dunia pendidikan di Bengkulu.

"Mudah-mudahan ya pendidikan kita akan lebih baik ke depan dengan kita bersama-sama membangun aturan regulasi dan lain-lain," ujarnya.

Terkahir, ia menuturkan bahwa dirinya tergugah melihat penampilan dari pendukungnya yang mayoritas dari kalangan anak muda dengan membawakan puisi dengan tema sang guru.

"Kami akan terus berjuang untuk Bengkulu dan untuk Indonesia. Kami cinta damai, tidak takut dengan teror, kami tidak takut dengan peluru. Mari kita bersama-sama untuk berjuang karena tidak ada yang bisa menghalangi kita kalau Allah sudah berkehendak," tutupnya.

Penyerahan berkas pendaftaran Rahiman Dani ini diterima oleh Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Irwan Saputra disaksikan Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu, Halid Saifullah.(Tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: