Rumah dan 2 Motor Warga Bengkulu Hangus, Kerugian 250 Juta
HANGUS: Diduga karena korsleting listrik, rumah salah satu warga di jalan Datuk Nazir, Pasar Mulia, Pasar Manna hangus terbakar.-(foto istimewa/bengkuluekspress.disway.id-
PASAR MANNA, BENGKULUEKSPRESS - Warga Jalan Datuk Nazir, Pasar Mulia, Pasar Manna Minggu (30/10) malam mendadak heboh. Pasalnya, sekira pukul 23:40 wib, rumah salah satu warga setempat, Surya Mardani (57) hangus terbakar.
Tidak hanya itu, dua unit sepeda motor dalam rumah tersebut tidak sempat diselamatkan juga ikut hangus. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian hingga Rp 250 juta.
Etek Yatim, salah satu warga setempat menuturkan, saat pertama kami terlihat, api berasal dari bagian belakang. Kemudian cepat membesar dan menghanguskan rumah tersebut.
"Saat melihat api di rumah itu, kami langsung melapor ke pihak pemadam kebakaran juga berusaha membantu memadamkan api," ujarnya.
BACA JUGA:Dikeroyok di Depan Cafe Cassablana Bengkulu, ABG Babak Belur
Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar BS, Erwin Muchsin SSos membenarkan adanya peristiwa kebakaran yang menyebabkan hangusnya rumah korban tersebut. Rumah tersebut dikontrakan kepada pendamping desa kabupaten.
Dikatakannya, setelah menerima adanya laporan kebakaran tersebut, pihaknya langsung menerjunkan 3 unit mobil pemadam kebakaran. Hanya saja karena api cepat membesar, rumah korban dalam waktu cepat sudah hangus terbakar.
Namun demikian pihaknya cepat tiba ke lokasi dan memadamkan api sebelum menjalar ke rumah lainnya. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Sebab saat itu rumah dalam keadaan kosong. Namun rumah beserta isinya hangus terbakar.
"Dugaan sementara kebakaran itu disebabkan karena konsleting listrik, saat kejadian tidak ada orang di rumah, karena para pendamping desa sedang berada di Bengkulu, rumah mengalami kebakaran sekira 85 persen," ujar Erwin. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: