Bupati dan FKPD Rejang Lebong Bagikan Bantuan untuk Pedagang

Bupati dan FKPD Rejang Lebong Bagikan Bantuan untuk Pedagang

CURUP,bengkuluekspress.com- Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi MM bersama unsur FKPD Kabupaten Rejang Lebong turun langsung membagikan paket sembako para pedagang kaki lima di wilayah kota Curup. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (23/7) malam dikawasan Pasar Tengeh Kota Curup. Kegiatan penyaluran bantuan kepada pedagang yang berjualan dimalam hari tersebut dilaksanakn pada kegiatan monitoring PPKM yang mulai diberlakukan di Kabupaten Rejang Lebong sejak Bulan Juli ini. \"pedagang ini kita berikan bantuan karena mereka ini adalah masyarakat kita yang terdampak kebijakan PPKM,\" terang Bupati Syamsul disela-sela kegiatn Jumat malam. Dijelaskan bupati, para pedagang tersebut menjadi terdampak kebijakan PPKM karena menurutnya, dengan pembatasan kegiatan keramaian para pembeli dilarang makan atau minum ditempat. Kemudian jam operasional mereka juga dibatasi yang biasanya mereka bisa jualan hingga subuh saat ini hanya dibatasi hingga pukul 21.00 WIB. Disisi lain, bupati juga mengungkapkan bahwa bantuan paket sembako yang diberikan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. Ia berharap bantuan paket sembako yang mereka serahkan tersebut bisa meringankan beban para pedagang terutama selama berlakunya kebijakan PPKM di Kabupaten Rejang Lebong. \"Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat kita terutama pedagang kecil di masa sulit seperti saat ini,\" paparnya. Dalam kesempatan tersebut, bupati juga mengajak seluruh masyarakat Rejang Lebong untuk optimis dan bersama-sama membantu pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 ini. Karena menurutnya dengan masyarakat ambil bagian yaitu dengan menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti seluruh intruksi pemerintah maka kasus penyebaran Covid-19 di Kabupaten Rejang Lebong bisa ditekan dan pandemi ini bisa segera berakhir serta perekonomian masyarakat segera pulih kembali. \"Sinergi kita semua sangat diharapkan dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini, karena dengan kerjasama semua pihak maka kita akan cepat menanggulanginya,\" demikian bupati.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: