Mukomuko dan Kaur Segera Miliki Lapas Sendiri

Mukomuko dan Kaur Segera Miliki Lapas Sendiri

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Dua Kabupaten di Provinsi Bengkulu yakni Kabupaten Mukomuko dan Kabupaten Kaur bakal memiliki Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) sendiri. Hal diungkapkan Kepala Kanwil Kemenkumham Bengkulu Imam Jauhari saat audiensi bersama Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah, di Gedung Daerah Balai Raya Semarak Bengkulu, Rabu (17/6).

\"Penambahan dua lapas itu, karena di dua kabupaten tersebut memang belum memiliki jenis pelayanan publik dimaksud,\" ujar Imam.

Imam Jauhari yang baru saja resmi menggantikan H. Abdul Hany sebagai Kepala Kakanwil Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Provinsi Bengkulu, meminta Pemprov Bengkulu untuk selalu bersinergi.

Dengan sinergi dan koordinasi yang terjalin baik selama ini antara Pemprov Bengkulu dengan Kanwil Kemenkumham Bengkulu dan instansi lainnya, Imam berharap kerjasama akan semakin baik kedepannya.

\"Saya mohon izin, arahan dan bimbingan kedepan. Agar dapat melanjutkan sinergi, kooordinasi yang bisa lebih baik dalam rangka melayani masyarakat Bengkulu,\" katanya.

Sementara itu, Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah menyambut baik rencana pembangunan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di Kabupaten Kaur dan Mukomuko tersebut.

Dikatakan Rohidin, Pemprov Bengkulu sangat mendukung program Kemenkumham ini dan memastikan warga binaan mendapatkan perlakuan yang baik dan dapat mengoptimalkan layanan. Sehingga mereka dapat kembali ke masyarakat dalam keadaan baik pula.

\"Tentu Pemprov mendukung program ini apalagi Mukomuko dan Kaur belum memiliki Lapas,\" tutupnya. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: