Dewan Dan Gubernur Bengkulu Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden

Dewan Dan Gubernur Bengkulu Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden

\"\"Bengkulu, Bengkuluekspress.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu dan Gubernur Bengkulu mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Bengkulu, Jumat, (16/8).

Pidato kenegaraan dalam rangka HUT ke-74 Republik Indonesia itu ditayangkan melalui siaran langsung dengan agenda rapat paripurna pengumuman ke ll masa sidang II 2019.

Rapat paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD Provinsi Bengkulu, Ihsan Fajri. Ihsan mengatakan, pidato kenegaraan merupakan acara tahunan dalam sistem ketatanegaraan Republik Indonesia, yang dilaksanakan setiap 16 Agustus.

Ihsan menjelaskan, pembangunan yang dilaksanakan di Provinsi Bengkulu merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dengan pembangunan Nasional maka diharapkan semua dapat memahami pidato Presiden RI.

\"Semua dapat memahami yang kemudian menjabarkan sekaligus mensinergikan ke dalam pembangunan daerah,\" ungkapnya.

Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah usai mendengarkan pidato kenegaraan Presiden mengatakan, era kebijakan kedua kepemimpinan Presiden Jokowi pada produk pertama dulu fokus kepada infrastruktur, tetapi, yang kedua ini justru lebih naik lagi. Infrastruktur tetap dilanjutkan, tetapi mulai kepada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk menuju Indonesia unggul.

\"Jadi keunggulan Indonesia itu memang ditentukan dengan kualitas SDM-nya. Saya kira ini juga harus diikuti dengan kita di daerah jadi kebijakan meningkatkan kualitas SDM agar bisa bersaing dan bisa memajukan daerah dan menjadi sebuah kunci keberhasilan kemajuan,\" pungkas Rohidin.

\"\"Tema yang diangkat presiden dalam pidatonya yakni Sumber Daya Manusia Unggul, Indonesia Maju. Selain meningkatkan SDM pada pidato kenegaraaannya, Presiden Joko Widodo memohon pamit untuk memindahkan ibu kota Negara ke Pulau Kalimantan. (HBN/Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: