15 SMP Ditargetkan Terap UNBK

15 SMP Ditargetkan Terap UNBK

Bengkulu Tengah, Bengkulu Ekspress - Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menargetkan 15 sekolah menengah pertama (SMP) menerapkan ujian nasional berbasis komputet (UNBK).Pelaksana (Plt) Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Benteng, Saidirman SE MSi menjelaskan, pada tahun 2017 lalu hanya 6 SMP yang melaksanakan UNBK. Yakni, SMP Negeri 1, SMPN 2, SMPN 3, SMPN 4 dan SMPN 5 Kabupaten Benteng.

\"Jika sebelumnya hanya 6 sekolah yang menerapkan UNBK, diharapkam 2019 bisa meningkat. Paling tidak 15 sekolah menerapkan UNBK,\" kata Saidirman.

Lebih lanjut, Saidirman menjelaskan, penerapan UNBK memang membutuhkan perangkat komputer yang lengkap. Minimal 30 persen dari jumlah peserta ujian sehingga pelaksanaan ujian bisa setiap harinya bisa dibagi menjadi 3 (tiga) sesi. Yakni pagi, siang dan sore hari.\"Tak bisa dipungkiri, kendala pelaksanaan UNBK memang diawali dari keterbatasan perangkat yang masih minim. Sedangkan, untuk operator bisa bisa diambil dari operator yang telah berkompeten di sejumlah sekolah jenjang SMA di Kabupaten Benteng,\" tambahnya.

Sesuai dengan rencana, sambung dia, Dinas Dikpora Kabupaten Benteng akan memperjuangkan pengadaan perangkan kompter yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun 2019.\"Jika usulan DAK untuk pengadaan perangkat komputer disetujui, kita bisa menambah perangkat yang ada di sejumlah sekolah yang mengalami kekurangan,\" tandasnya.

Disisi lain, Saidirman mengaku belum mengetahui secara pasti pelaksanaan ujian nasional tingkat SD dan SMP pada tahun ajaran (TA) 2019 nanti. Berpedoman dengan tahun 2018 ini, ujian di tingkat SMP akan digelar sekitar bulan April.\"Masih banyak waktu untuk mempersiapkan diri. Kami pun masih mendata sekolah-sekolah mana saja yang siap menerapkan UNBK. Sisanya akan mengggunakan metode lama, yakni ujian nasional kertas pensil (UNKP),\" tutup Saidirman.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: